Resep Kolak Pisang Ubi Tanpa Santan, Jadi Alternatif Menu Buka Puasa yang Rendah Kolesterol

Resep kolak tanpa menggunakan santan yang bisa menjadi alternatif takjil untuk berbuka puasa yang rendah kolesterol.

Kolak mungkin menjadi salah satu makanan khas di bulan Ramadan yang tidak boleh ketinggalan untuk disajikan di rumah. Kolak kerap disajikan untuk menu takjil yang dimakan sesaat setelah berbuka puasa. Kolak identik dengan kuah santan yang gurih.

Tak hanya itu, kolak juga diberi tambahan gula berlebihan. Namun tentu saja, makanan ini kurang sehat untuk penderita koesterol tinggi maupun diabetes. Meski begitu, ada cara yang bisa dilakukan agar kolak bisa disantap para penderita kolesterol dan diabetes.

Caranya, kamu bisa mengganti santan tersebut dengan bahan lain seperti air, susu segar atau air kelapa. Selain itu, gula yang digunakan juga bisa diganti dengan gula rendah kalori yang kamu miliki di rumah.

Rasa kolak tanpa santan pun nikmat, karena menggunakan tambahan rempah seperti cengkih dan kayu manis. Buat kamu yang ingin membuat kolak pisang yang lebih rendah kolesterol, coba resep kolak pisang ubi tanpa santan di bawah ini yuk!

Bahan-Bahan:

- 3 buah Pisang Kepok

- 1 buah Ubi Jalar, ukuran sedang

- 6 cm batang Kayu Manis

- 2 lembar Daun Pandan

- 3 sdm Gula Jawa

- 1 sdm Gula Pasir

- Sejumput Garam

- Secukupnya Air

Cara Membuat Kolak Pisang Ubi:

Ilustrasi Kolak Pisang Ubi (FIMELA)

1. Langkah pertama, kupas dan potong-potong pisang dan ubi jalar. Setelahnya, rebus air secukupnya hingga mendidih.

2. Masukkan daun pandan yang sudah diikat simpul bersama kayu manis, gula merah, gula pasir dan sejumput garam.

3. Jika semua bahan sudah larut dan mendidih, masukkan ubi jalar. Diamkan sampai tekstur ubi berubah lebih empuk.

4. Kalau sudah empuk, masukkan pisang. Lanjutkan memasak dengan api kecil sampai pisang cukup empuk sekitar 20 menit.

5. Jika sudah dirasa matang, kamu bisa angkat kolak dan pindahkan ke mangkuk. Sajikan kolak pisang ubi tanpa santan selagi hangat.

Nah, itu tadi resep kolak pisang ubi tanpa santan yang patut dicoba sebagai menu takjil selama Ramadan. Semoga bermanfaat ya!

Cara Membuat Kolak Pisang Ubi (Okezone)