Deretan Legenda Sepak Bola yang Mengalami Obesitas

Tahukah kamu? Beberapa legenda sepak bola ini mengalami obesitas, penyebabnya adalah makanan.

Obesitas terjadi karena asupan kalori yang lebih banyak dibanding aktivitas membakar kalori, sehingga kalori yang berlebih ini menumpuk dalam bentuk lemak. Nah, jika kondisi tersebut dilakukan secara terus menerus, maka akan menambah berat badan  hingga mengalami obesitas.

Kondisi tersebut bisa saja menyerang siapa saja, terlebih pemain sepak bola. Pemain sepak bola yang kini sudah tidak aktif (pensiun), bisa saja terserang ini. Padahal pemain sepak bola ini, dulunya memiliki tubuh atletis. Namun, sayangnya kini menjadi obesitas lantaran pola makan.

Lantas, siapa sajakah pemain yang dulunya berbadan atletis, kini menjadi obesitas?

1. Diego Maradona

Maradona merupakan pemain asal Argentina. Pada saat dia masih aktif menjadi pesepakbola, Maradona memang memiliki tubuh yang sedikit gempal. Kendati demikian, Maradona saat itu bisa berlari cepat dan melewati lawan dengan lincah.

Hal itu, kini berubah drastis. Pasca Maradona pensiun dari Boca Junior pada tahun 1997, tubuh gempal Maradona kian menjadi jadi. Bahkan untuk saat ini, Maradona memiliki berat badan yang mencapai 136 kg.

Obesitasnya kian parah pada tahun 2005, karena Maradona doyan makan. Bahkan, Maradona juga sempat terkena serangan jantung.

Maradona (news.sky.com)

2. Neville Southall

Neville Southall merupakan salah satu penjaga gawang terhebat di Britania Raya. Neville saat itu sempat memperkuat Everton selama 17 musim dan dikenal sebagai legenda Goodison Park.

Kini kariernya kian meredup seiring dengan berat badannya yang kian meningkat drastis. Pensiun pada 2002, ukuran tubuh Southall bertambah besar. Hal tersebut disebabkan, karena pola makan yang tak teratur.

Pola makan yang tidak teratur tersebut, disebabkan karena Neville mengalami tekanan dalam keluarga yang membuatnya harus menuntut putrinya sendiri. Kini Neville, berusia 60 tahun. Dia memiliki ketergantungan pada alkohol.

Neville Southall (marineholidaypark.com)

3. Ronaldo

Pemain asal Brasil ini, dulunya menjadi salah satu striker yang ditakuti. Di usia 35 tahun, tepatnya pada tahun 2011, Ronaldo memutuskan untuk pensiun menjadi pesepakbola karena masalah obesitas.

Kegemukan Ronaldo mulai terlihat setelah delapan tahun pensiun. Berat badannya mencapai 95 kilogram. Pola makan yang tidak terkontrol menjadikan Ronaldo terkena obesitas.

Kondisi tersebut, membuat Ronaldo mendapat banyak cibiran dari banyak kalangan. Kini Ronaldo mempunyai rencana untuk diet. "Saya ingin hidup sehat. Tidak akan gemuk dan tidak ingin menjadi jelek," ujar Ronaldo, dikutip dari Liputan6.com.

Ternyata obesitas bisa menyerang siapa saja gengs, tetap jaga pola makan yak. Supaya tubuh kalian tetap terjaga.

Ronaldo (tribunnews.com)