Kepopuleran BTS di mancanegara sudah tidak perlu diragukan lagi. Saat ini, grup asuhan BigHit Music itu dianggap sebagai boy grup K-Pop yang paling banyak menorehkan prestasi membanggakan di kancah Internasional.
Jadi tidak heran kalau BTS kerap dilirik dan dijadikan sebagai referensi untuk karya seni lain. Terbaru, aktor Hollywood, Nicholas Galitzine mengaku tarian luar biasa BTS jadi salah satu referensi untuk karakternya dalam film The Idea of You.
Sebagai informasi, film The Idea of You ini dibintangi oleh Nicholas bersama aktris pemenang Oscar Anne Hathaway. Film bergenre komedi romantis ini diangkat dari novel karya Robinne Lee dengan judul yang sama.
Alur cerita The Idea of You berfokus pada kisah penyanyi utama boyband terkenal bernama Hayes Campbell (Nicholas Galitzine) berusia 24 tahun yang jatuh cinta pada seorang ibu tunggal berusia 40 tahun bernama Solene Marchand (Anne Hathaway).
Keduanya bertemu saat Solene membawa putrinya ke festival musik Coachella, di mana saat itu boyband milik Hayes menjadi salah satu penampil. Banyak yang beranggapan bahwa film ini terinspirasi dari kisah hidup Harry Styles.
Di mana, dia juga merupakan anggota boyband beranggotakan lima orang yang selalu memiliki ketertarikan dengan wanit yang lebih dewasa. Tapi saat wawancara dengan BuzzFeed UK, Nicholas mengaku tidak ingin karakternya jadi 'peniruan identitas'.
"Kami mencoba menciptakan karakter yang terasa, mungkin mirip dengan Harry dalam artian, Anda tahu, dia adalah pria yang lebih muda yang berkencan dengan wanita yang lebih tua. Penting untuk menciptakan seseorang yang baru dan orisinil dan bukan peniruan identitas yang buruk," ujar Nicholas.
Koreografi BTS Menjadi Referensi Film The Idea of You (Berbagai Sumber)
Sementara penulis novelnya juga membantah tegas kalau film tersebut diambil dari cerita Harry Styles. Namun di sisi lain, Nicholas mengungkapkan sosok lain yang menginspirasi elemen pada film The Idea of You. Sosok itu adalah grup K-Pop BTS.
Secara khusus, dia menyebut BTS yang memengaruhi koreografi boyband yang diperankannya dalam film tersebut. Nicholas mengakui bahwa BTS merupakan boy grup yang memiliki koreografi luar biasa bahkan gila karena terkenal dengan kesulitannya.
"Itu lucu hanya karena hal itu menjadi hal yang tersendiri. Kami telah berusaha menjauhkan diri dari hal itu, dan menurutku Hayes adalah karakter yang luar biasa. Ada begitu banyak referensi luar biasa yang kami gunakan. BTS salah satunya untuk banyak koreografinya, dan itu sangat bagus. Ada banyak sekali referensi di luar sana," tutup Nicholas Galitzine.
Pernyataan Nicholas Galitzine Soal BTS (Twitter)