Kondisi kulit adalah cerminan kesehatan seseorang secara keseluruhan. Karenanya, tidak hanya tubuh, kulit juga membutuhkan vitamin agar tetap sehat. Jika kamu kulit kamu tiba-tiba nampak kusam dan terasa kering, bisa jadi itu adalah tanda kulit kekurangan vitamin dan nutrisi penting lainnya.
Tentu saja, tanda-tanda tersebut wajib untuk diperhatikan agar kulit yang kekurangan nutrisi bisa segera diatasi dan kulit pun menjadi sehat kembali. Lantas, apa saja sih tanda-tanda kulit kekurangan vitamin? Merangkum dari berbagai sumber, berikut ini daftarnya.
1. Berjerawat
Tanda kulit kekurangan vitamin yang pertama adalah mudah berjerawat. Jerawat memang bisa muncul karena adanya penumpukan kotoran dan kuman pada kulit wajah. Namun, wajah yang mudah berjerawat dan tidak kunjung sembuh adalah tanda bahwa kulit wajah kamu kekurangan vitamin A, vitamin D, atau zinc.
Vitamin-vitamin tersebut tentu saja sangat dibutuhkan kulit untuk mengatur produksi minyak, mengurangi peradangan, dan mempercepat penyembuhan jerawat. Jika kulit kamu kekurangan vitamin, maka produksi minyak bisa berlebih dan peradangan yang terjadi tidak kunjung mereda.
Tanda Kulit Kekurangan Vitamin (via Alodokter)
2. Kulit Nampak Kusam
Seperti yang dikatakan sebelumnya bahwa kulit kusam adalah salah satu tanda kulit kekurangan vitamin C dan vitamin B Complex. Tak hanya bermanfaat untuk kekebalan tubuh, vitamin C sangat berguna untuk menjaga kecerahan kulit dan meningkatkan kemampuan melawan radikal bebas sehingga kulit tetap terlindungi dan terjaga kesehatannya.
Sedangan vitamin B Complex bertugas memproduksi sel-sel kulit baru dan meningkatkan sirkulasi darah ke kulit. Karena itu, jangan sampai kamu kekurangan dua vitamin tadi ya, agar kulit kamu senantiasa cerah dan sehat.
Tanda Kulit Kekurangan Vitamin (via Beautynesia)
3. Kulit Bersisik
Pernah nggak sih kamu menjumpai kulit kamu mengeluarkan bekas putih ketika digaruk? Itu berarti kulit kamu bersisik yang merupakan salah satu tanda bahwa area epidermis tidak ternutrisi dengan baik.
Karena itu kamu butuh asupan vitamin A, vitamin E, dan vitamin C untuk membantu meregenerasi kulit, menjaganya tetap lembab, serta membantu memproduksi kolagen untuk elastisitas kulit.
Kamu bisa mendapatkan vitamin A dari wortel, ubi jalar, dan bayam, serta vitamin E dari alpukat, kacang-kacangan, dan biji-bijian lainnya. Selain itu, kamu juga bisa mendapatkannya dari asupan suplemen yang dijual dengan bebas dan terjangkau.
Nah, itu tadi beberapa tanda kulit kekurang vitamin yang wajib kamu pahami. Dengan begitu, kamu bisa segera melakukan tindakan untuk menangani kerusakan tersebut sebelum muncul gangguan yang semakin parah.
Tanda Kulit Kekurangan Vitamin (via KordaNews)