Dalam hitungan hari arus mudik Lebaran 2023 akan tiba pada puncaknya. Beberapa jalur mudik ternyata ada yang menyimpan cerita seram. Mitosnya jalur mudik angker itu kerap terjadi kecelakaan dan memakan banyak korban jiwa. Berikut 5 jalur mudik yang terkenal cukup angker di kawasan Pulau Jawa.
Tol Cipali
Tol Cipali berada di kawasan Jawa Barat. Tol ini merupakan jalur mudik yang strategis karena kendaraan yang berasal dari Jakarta dan sekitarnya harus melintasi jalan Tol Cipali saat menuju Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur. Tak hanya pengemudi mobil, sopir bus AKAP pun harus sabar ketika melintas di jalan tol yang sering macet saat Lebaran.
Tol Cipali disebut sebagai jalur mudik yang angker karena sering terjadi kecelakaan saat arus mudik dan arus balik. Selain karena human error, salah satu penyebab tol ini memakan korban jiwa adalah gangguan mistis dari sosok gaib penunggu tol tersebut. Maklum saja sebelum tol ini dibangun, kawasan itu merupakan hutan dengan banyak pohon yang diduga dihuni makhluk gaib.
Salah satu legenda yang terkenal adalah adanya batu besar bernama Bleneng. Melansir dari VOI, warga sekitar mempercayai bahwa kekuatan Batu Bleneng itu tidak bisa diremehkan karena ada makhluk halus yang mendiami batu yang konon di dekat jalanan di KM 182. Pernah ada seseorang pekerja jalan tol mencoba untuk menghancurkan batu itu, namun sia-sia.
Tol Cipularang
Ada Tol Cipali tak lengkap jika tidak membahas Tol Cipularang di Jawa Barat sebagai jalur mudik angker. Para pemudik banyak melintas jalan tol ini saat akan menuju kawasan Bandung dan sekitarnya atau daerah Jawa Barat di bagian selatan seperti Garut, Tasikmalaya, Ciamis, hingga Banjar.
Di jalan tol ini sering terjadi kecelakaan. Mulai karena human eror hingga dugaan gangguan makhluk gaib. Menurutnya informasi yang beredar memang kecelakaan lebih banyak terjadi di jalan arah Jakarta dari Bandung. Beberapa faktor dipercaya menjadi penyebab kenapa kecelakaan sering terjadi di KM 100 hingga KM 90.
Beberapa siluman ular hingga siluman kera sering menunjukkan eksistensinya di Tol Cipularang yang menyebabkan pengendara menjadi terganggu hingga sebabkan kecelakaan. Konon para siluman dan penunggu Tol Cipularang berharap saat proses pembangunan jalan tol itu dibuatkan sebuah jembatan penyebrangan sebagai akses bagi manusia dan juga makhluk astral, namun sampai saat ini tidak ada.
Jalur Subang – Ciasem
Masih di daerah Jawa Barat namun ini bukan jalan tol melainkan jalan yang menghubungkan Subang menuju Ciasem. Banyak warga sekitar dan pengemudi kendaraan suka melihat sosok hantu wanita tiba-tiba menyebrang jalan. Jika tidak hati-hati, maka kendaraan bisa mengalami kecelakaan.
Jalur Mudik Angker (Bisnis Ekonomi)
Kawasan Hutan Jati Blora
Beralih ke Jawa Tengah tepatnya di Jalur Pantura ada jalan di dalam kawasan Hutan Jati Blora. Jalanan di dalam hutan ini menghubungkan jalur dari Juwana menuju Rembang. Banyak mobil sampai bus AKAP yang sering tersesat atau diduga sengaja disesati oleh makhluk halus penunggu hutan keramat itu.Banyak korban yang juga sudah melaporkan ke polisi terkait kejadian aneh yang dirasakan mereka.
Alas Roban
Setelah Tol Trans Jawa beroperasi memang mulai sedikit kendaraan yang lewat di jalur lama Alas Roban, Batang, Jawa Tengah. Namun ada juga yang masih berani lewat Alas Roban untuk menghindari kemacetan di jalan tol. Padahal Alas Roban adalah kawasan yang sudah terkenal cukup angker sejak dulu sampai sekarang.
Sundel bolong menjadi salah satu hantu berwujud wanita di Alas Roban. Sundel bolong suka menampakkan diri ketika terbang di kawasan Alas Roban pada malam hari, Ternyata mitos sundel bolong yang dipaku dan berubah jadi manusia pernah ada di kawasan Alas Roban. Sundel bolong sekilas mirip dengan kuntilanak namun memiliki punggung yang berlubang dengan banyak darah dan belatung.
Alas Roban disebut jalur mudik angker karena diduga masih ada beberapa penampakan warung gaib di pinggir jalan. Banyak pengemudi yang memilih untuk beristirahat di warung itu untuk makan dan minum. Namun pengemudi merasakan keganjilan di warung gaib tersebut.
Jalur Mudik Angker (Dictio Community)