BTS wamil beberapa waktu belakangan jadi topik yang paling banyak dibahas di industri K-Pop. Bahkan jadwal wajib militer mereka sempat menjadi perundingan banyak pihak sampai ke tahap parlemen. Hingga disepakati kalau ketujuh member bisa menunda wamil mereka.
Meski demikian, para member BTS tidak memanfaatkan kesempatan itu. Mereka menyatakan siap memenuhi panggilan ketika negara memanggil. Dimulai dari Jin BTS yang memutuskan mengajukan pembatalan penundaan dan mulai menjalani wamil pada Desember 2022 lalu.
Jin menjadi member BTS pertama yang menjalani wamil. Kemudian sudah diumumkan kalau J-Hope BTS mengikuti langkah tersebut dan mengajukan pembatalan penundaan wamil. Meski demikian, belum diketahui pasti kapan J-Hope akan memulai wajib militernya.
Ternyata, permasalahan soal wamil BTS ini sudah dibicarakan sejak 2018 lalu. Fakta ini dibongkar langsung oleh pendiri HYBE Labels, Bang Si Hyuk. "BTS dan saya telah membicarakan hal ini sejak awal 2018. Jadi sudah lama dibahas dan kami belum selesai," ungkapnya dalam sebuah wawancara.
Lebih lanjut, Bang Si Hyuk juga sempat ditanya tentang ada atau tidaknya gangguan yang dirasakan seiring dengan keputusan member BTS untuk menjalani kewajiban mereka sebagai laki-laki di Korea Selatan.
Menyikapi pertanyaan itu, pebisnis 50 tahun itu menegaskan bahwa karier dan kesiapan untuk wamil merupakan hal berbeda. Bagi artis, tidak ada yang ingin memberikan jeda untuk waktu yang lama. Tapi sebagai pria Korea yang setia, mereka dengan suka cita melayani negara.
"Dari sudut pandang karier, tidak ada artis yang akan senang memiliki jeda yang lama di luar kehendak mereka. Saya pikir ini adalah masalah terpisah dari pola pikir bahwa kami dengan setia dan dengan senang hati melayani negara," terang Bang Si Hyuk.
Meski demikian, alih-alih menjadikan beban, para member BTS menjadikan momen ini sebagai waktu istirahat dan titik balik karier grupnya. Secara khusus, Bang Si Hyuk menunjukkan bahwa setelah semua kerja keras dan jadwal padat, ketujuh member BTS perlu istirahat.
Bang Si Hyuk Soal BTS Wamil (Koreaboo)
"Jelas benar bahwa mereka membutuhkan waktu istirahat ini setelah periode kerja keras yang intens. Mereka tidak bisa tetap menjadi BTS hari ini tetapi perlu tumbuh dan berubah sebagai seniman," terang pria yang kini fokus sebagai produser itu.
Seiring dengan keputusan wamil ini dan membuat grupnya vakum, ketujuh member BTS tetap berkarier namun lebih disibukkan dengan aktivitas solo. Sebelum wamil, Jin BTS pun sempat merilis The Astronaut pada 28 Oktober 2022. Kemudian disusul J-Hope dan RM BTS yang merilis album solo.
Selanjutnya, Jimin BTS dikonfirmasi akan merilis album solonya pada 24 Maret 2023. Sedangkan Suga bersiap tur dunia Agust D, V BTS tampil di reality show, hingga Jungkook yang sedang istirahat usai tampil di Piala Dunia. BTS dijadwalkan kembali secara grup pada 2025 mendatang.
Bang Si Hyuk Bersama BTS (Twitter)