Mirip Hongseok Pentagon, Aktor Korea Populer Ini Juga Tiba-tiba Dibebaskan Wamil Padahal Baru 4 Hari Bertugas

Selain Hongseok Pentagon, Seo In Guk juga dibebaskan wamil lebih cepat usai alami cedera.

Hongseok Pentagon diumumkan selesai wajib militer (wamil) lebih cepat dari jadwal yang seharusnya karena gangguan kesehatan mental yakni gangguan panik, depresi serta fobia yang dideritanya. Hongseok hanya menghabiskan waktu bertugas selama tujuh bulan.

Rupanya sebelum Hongseok Pentagon, ada aktor yang juga dipulangkan lebih awal dari dinas militer. Aktor itu adalah Seo In Guk. Pada Maret 2017, In Guk resmi mendaftar wamil. Sebelum menjalani tugasnya, pria 35 tahun itu sempat menyampaikan pesan untuk penggemarnya.

"Saya akan meningalkan kalian untuk menjalani wajib militer, tapi saya pikir dua tahun akan berlalu dengan cepat. Tolong tetap sehat dan baik, dan mari kita tunggu waktu pertemuan kita. Saya pikir saya akan sangat merindukan kalian, tapi saya akan bahagia saat kita bertemu lagi," kata Seo In Guk, dikutip dari Soompi.

Tapi baru 4 hari bertugas, Seo In Guk dilaporkan dibebaskan dari dinas wajib militernya. Hal ini setelah In Guk mengalami cedera pergelangan kaki yang parah. Seo In Guk didiagnosis menderita Osteochondritis Dissecans, yang berkaitan dengan sendi.

Pemain drama Cafe Minamdang ini mendapatkan peringkat kesehatan kelas 5, yang membuatnya dibebaskan dari wamil. Sayangnya, hal ini menuai beragam hujatan dari netizen. Asumsi kesengajaan juga sempat disinggung. Seo In Guk pun dianggap memanfaatkan peluang untuk bebas wamil.

Sampai akhirnya pada Oktober 2017, aktor kelahiran Ulsan, 23 Oktober 1987 itu menuliskan pesan terbuka berisi penjelasan. Seo In Guk mengaku sudah berupaya meminta agar dirinya tetap menjalankan tugas. Namun keputusan dari pihak medis, dia tetap tidak diperbolehkan untuk melanjutkan tugas militer.

Hongseok Pentagon Dibebaskan Dari Wamil (Instagram)

"Sebagai aktor dan penyanyi, aku ingin memenuhi keharusan wajib militer. Tapi setelah hasil (kesehatan) keluar, aku terus meminta pihak rumah sakit untuk membiarkanku wamil. Aku ingin bertahan, karena jika aku meninggalkannya, aku akan malu. Tapi rumah sakit mengatakan, aku tak cukup mampu melakukan pelatihan militer, mereka tak dapat melakukan apapun selain aku keluar," terang Seo In Guk.

Korea Selatan memang jadi salah satu negara di dunia yang menerapkan wajib militer untuk setiap warganya yang berjenis kelamin pria. Tapi untuk beberapa alasan, masa wajib militer ini diketahui bisa ditangguhkan. Selain Hongseok Pentagon dan Seo In Guk, ada beberapa artis yang juga dibebaskan dari wamil karena berbagai alasan.

Seo In Guk Diputuskan Bebas Wamil Usai Cedera (Kanal247)