Kuntilanak disebut menjadi salah satu hantu yang suka mengganggu wanita hamil dan anak-anak. Apalagi mitos yang berkembang disebutkan jika saat waktu Magrib tiba wanita hamil dan anak-anak dilarang keluar rumah karena bisa diganggu oleh sosok makhluk halus berwujud kuntilanak.
Melansir dari Sonora, seorang penceramah bernama Ustaz Zulkifli mengatakan bahwa sejak zaman nabi dulu sudah ada larangan bagi wanita hamil dan anak-anak untuk tidak keluar rumah ketika magrib. Menurutnya 45 menit menjelang magrib, Nabi memerintahkan untuk masuk ke dalam rumah membawa istri dan anak-anak dan mengunci pintu dan jendela.
Ustaz Zulkifli mengatakan bahwa selama berada di rumah sebaiknya melakukan zikir sambil menunggu matahari tenggelam sebab pada saat itu juga waktunya jin dan setan berkeliaran untuk mengganggu manusia.
“Dan mereka mencari mangsa. Seandainya kita sedang tidak keluar rumah lalu kemudian berdzikir maka Insyaallah akan membentengi diri kita hingga esok pagi,” jelas Ustaz Zulkifli. Menurutnya ada kisah Nabi Sulaiman AS yang pernah didatangi sesosok perempuan dengan wajah menyeramkan dan menakutkan.
Perempuan itu memiliki taring yang panjang dengan potongan rambut yang menjuntai ke tanah dan berserakan. Wajahnya terlihat ganas dan menyeramkan. “Nabi Sulaiman AS jijik melihatnya, lantas siapakah sosok jin tersebut? Kata wanita tersebut dia mengaku bernama Ummu Sibyan,” kata Ustaz Zulkifli.
Ummu Sibyan diceritakan sebagai setan yang sengaja membuat teror dan kejahatan saat watu Magrib hingga malam hari. Soaok tersebut mulai muncul sebelum matahari tenggelam dan mencari mangsa. Konon manusia yang keluyuran khususnya wanita yang memiliki anak kecil akan diambilnya.
Bukan Kuntilanak, Inilah Sosok Jin yang Disebut Suka Ganggu Wanita Hamil dan Anak-anak Saat Magrib (Kilas Berita)
Ummu Sibyan akan merusak rahim wanita tersebut dan akan memakan jabang bayi dalam kandungannya dan akan menghancurkan keturunannya. Makanya Nabi Muhammad SAW pernah melarang manusia untuk berkeliaran di luar rumah menjelang Magrib.
Wanita hamil memang lekat dengan sesuatu yang berbau mitos di masyarakat. Salah satunya adalah mitos dilarang keluar rumah saat peristiwa gerhana bulan total terjadi. Sebab tradisi Jawa melarang wanita hamil keluar rumah karena meyakini saat gerhana bulan total akan datang buto ijo atau makhluk gaib raksasa. Buto ijo mengincar janin untuk dijadikan sebagai mangsanya.
Bukan Kuntilanak, Inilah Sosok Jin yang Disebut Suka Ganggu Wanita Hamil dan Anak-anak Saat Magrib (Alodokter)