BreadTalk adalah jenis roti yang cukup populer di Indonesia. Roti dengan brand tersebut banyak terdapat di mal-mal di Indonesia. Meski laris dibeli pelanggan namun ada saja roti-roti yang tersisa karena tidak laku. Lalu jika ada roti yang tidak laku, apakah roti-roti itu akan dibuang atau dibawa pulang oleh pegawai?
Dilansir dari Quora, seorang warganet bernama Gita Prihaningrum menuliskan pengakuannya ketika melihat yang terjadi di gerai BreadTalk saat mal sudah tutup beroperasi. “Saya pernah kerja di mall, tenant sebelah adalah breadtalk,” kata Gita membuka tulisannya.
Ia mengatakan para pegawai BreadTalk langsung membereskan roti-roti dagangan yang tidak laku di hari itu. “Semua roti yang ada di pajangan di buang ke dalam trash bag,” tulis Gita. Dia pun percaya bahwa BreadTalk memang dikenal sebagai toko roti yang selalu menjual roti-roti yang fresh.
Bisa jadi selain dibuang ke tempat sampah, roti-roti yang sisa bisa dibawa pulang oleh pegawai. “Dari sini saya percaya bahwa tag line mereka benar adanya “kami hanya menjual roti fresh,” tulisnya lagi.
Sementara warganet lain bernama Neta Anggraeni mengatakan bahwa sebelum roti dibuang ke tempat sampah, mereka para pegawai harus foto roti yang sudah dihancurkan untuk dilaporkan kepada atasannya. “Itu sayatahu karena pernah kerja di mall dan ada toko roti seperti itu,” tulisnya.
Bisa jadi rata-rata gerai makanan di mal tidak pernah menjual makanan sisa atau tidak laku. Ambil saja contohnya seperti KFC. Restoran cepat saji itu juga tak bisa menjual makanan yang dibuah hari ini untuk dijual keesokan harinya karena memiliki SOP yang cukup ketat.
Mirip Ayam KFC, Begini Nasib Roti BreadTalk yang Tidak Laku Dijual (Tribun Timur)
Masih dilansir dari Quora, Salah seorang warganet menuliskan bahwa ayam KFC yang sudah dimasak ada tahap yang bernama holding sebelum diletakan di display cabinet.“Ayam yang sudah dimasak memiliki standar shelf life dengan durasi 1 jam 30 menit, jika sudah melewati waktu tersebut ayam tidak boleh dijual karena tekstur ayamnya bisa kerasa seperti batu,” tulis warganet itu.
Warganet lain yang memiliki teman yang bekerja di KFC menyebut bahwa sisa ayam KFC itu memang banyak yang dibawa pulang oleh pekerja KFC. “Hampir tiap malam dia bawa pulang ayam KFC kadang jg tidak, saking keseringan makan ayam KFC teman saya sampai sudah bosan,” tulis warganet itu. Jadi mirip-mirip ya dengan BreadTalk .
Mirip Ayam KFC, Begini Nasib Roti BreadTalk yang Tidak Laku Dijual (Lampung Post)