Kelas Seni Bareng Content Creator, Cara Asyik Belajar Sambil Main TikTok

Tiktok Indonesia yang bekerja sama dengan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek). Keduanya mengadakan kompetisi edukasi #SamaSamaBelajar dan #MerdekaBelajar

Pelajaran seni mungkin salah satu yang paling ditunggu-tunggu oleh para siswa di sekolah. Pasalnya, mata pelajaran ini memungkinkan para pelajar untuk berkreasi sesuka hati. Lalu, bagaimana jadinya jika pelajaran ini disampaikan oleh sejumlah kreator di media sosial Tiktok?

Hal itulah yang sedang dilakukan oleh Tiktok Indonesia yang bekerja sama dengan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek). Keduanya mengadakan kompetisi edukasi #SamaSamaBelajar dan #MerdekaBelajar. Yang menghadirkan seniman muda Indonesia berbakat yang saling berbagi konten inspiratif.

Beberapa kreator yang mengikuti kompetisi ini mengemas pelajaran seni menjadi lebih menarik dan sangat menyenangkan. Selain itu mereka juga menambahkan informasi dan beberapa tema di dalam setiap karyanya.

Dua seniman itu adalah Alicia Eva dan Erika Richardo yang merupakan dua dari tiga pemenang Special Awards yang dipilih langsung oleh Kemendikbudristek. Selain itu, ada Stella Halim yang tak lain adalah pemenang kategori bronze di kompetisi edukasi ini. Lalu bagaimana seniman muda ini berbagi inspirasi dan kreativitasnya di TikTok?

Alicia Eva di Kelas Seni Bareng TikTok (Istimewa)

Alicia melakukan hal luar biasa dengan melukis  di atas canvas spanjang 30 meter. Karya yang masih dalam tahap pengerjaan ini akan menggambarkan budaya dan ciri khas dari 34 provinsi di Indonesia. Saat ini Alicia sudah menggambarkan 12 provinsi termasuk Sumatera Selatan, Banten, Jawa Barat dan lain-lainnya.

Menciptakan karya seni memang tidak terbatas. Jika Alicia melukis dengan canvas sepanjang 30 meter, Erika tidak hanya melukis diatas canvas tetapi Erika melukis dengan cat dari bahan tak terduga seperti bunga dan kopi, melukis dengan pakaian dan sepatu, hingga lantai keramik kamarnya. Selain kerap mengeksplorasi ide gilanya sendiri, Erika juga sering menerima tantangan melukis dengan media yang tak biasa dari followersnya.

Jika Alicia dan Erika melukis dengan cara yang tidak biasa, berbeda lagi dengan Stella Halim yang memilih untuk menulis Kaligrafi. Tren menulis kaligrafi belakangan ini menjadi tren dikalangan generasi muda. Inilah yang menjadi dasar bagi Stella untuk berbagi konten kaligrafi atau menulis indah dengan mudah melalui video singkat.

Erika Richardo di Kelas Seni Bareng TikTok (Istimewa)

Program #SamaSamaBelajar adalah program yang fokus untuk menghadirkan konten edukasi di platform digital di tahun 2020. Program ini akan dihadirkan kembali di tahun 2021 dan didukung oleh Kemendibudristek untuk memberikan akses dan kesempatan yang sama kepada siapapun untuk belajar dan berbagi inspirasi kepada masyarakat melalui konten edukasi di TikTok.

Kompetisi #SamaSamaBelajardan #MerdekaBelajar ini mendapatkan antusias yang besar dari para pengguna TikTok, hal ini terlihat dari angka views yang berhasil menghasilkan 1,5 Miliar views dalam 10 hari. Konten Edukasi dengan tagar #SamaSamaBelajar saat ini telah menempati top konten di TikTok dengan total lebih dari 62 Miliar viewers.

Stella Halim Kelas Seni Bareng TikTok (Istimewa)