Bersyukur hidup di Indonesia. Makanan khasnya nggak ada matinya. Bertabur rempah dan rasa-rasa yang sejuta lebih. Bikin nggak nyesel pernah kenal.
Berdasarkan poling dari CNN, rendang adalah makanan Indonesia teryummy sedunia. Jajanan kuliner di Indonesia masih banyak yang nggak ada tandingannya. Ini dia 11 makanan khas indonesia.
1. Sambal
Kalo orang Barat menyebut sambal sebagai saus. Tapi kita sebagai orang Indonesia kenal 100 jenis lebih yang disebut sambal. Makanan tanpa sambal seperti hidup tanpa cinta. Lempeng aja.
Komposisi dari bahan utama cabai ini. Melegenda di seluruh penjuru dunia. Beberapa jajanan kuliner menawarkan campuran unik dari sambal. Seperti mangga, rambutan, jeruk nipis, dan berbagai bahan lain.
Indoindians.
2. Sate
Makanan ini dikenal dekat dengan tradisi Arab. Indonesia punya sate yang dibakar diatas arang. Daging ayam, kambing, kelinci, domba diolah kemudian ditusuk lidi. Kemudian dibumbui bawang, kecap, dan berbagai rempah rahasia lainnya.
Yang paling populer adalah Sate Madura. Disetiap jalan pasti ada. Sate dimakan dengan ketupat atau lontong. Trus dikasih irisan timun, bawang merah dan cabe. Jajanan ini bikin para bule nggak bisa move on.
Pinterest.
3. Bakso
Tahu kan kalo bakso enak. Mantan Presiden Amerika Barack Obama aja inget banget sama makanan Indonesia ini.
Bakso dibuat dari campuran daging sapi, ayam, dan beberapa komposisi lain. Biasa kamu temukan di kaki lima.
Bookmundi.
4. Soto
Makanan berkuah berwarna kuning diberi irisan daging. Bisa daging ayam atau sapi. Enak dimakan saat panas. Ditambah sambal dan jeruk nipis.
Soto bisa disebut sebagai sup tradisional. Dengan tauge atau kecambah, kubis, soon dan diatasnya bertabur bawang goreng. Setiap daerah di Indonesia juga punya khasnya masing-masing. Seperti soto betawi, soto madura, soto banjar, dan lain sebagainya.
Masakapaya.
5. Nasi Padang
Nasi padang biasanya disajikan bersama lauk pauk yang banyak. Paling enak dimakan pakai tangan dan minumnya es teh manis.
Wikipedia.
6. Gudeg
Makanan yang jadi oleh-oleh khas Yogyakarta mendunia. Warnanya cokelat dan terasa manis. Biasanya ditemani dengan krecek yang rasanya pedas dan daun singkong rebus.
Resepmedia.
7. Rawon
Makanan yang khas Jawa Timur ini dikenal oleh dunia. Meski warnanya hitam, rasanya bikin nagih.
Merahputih.
8. Lontong Sayur
Lontong yang ini bermandikan sayur pepaya muda, kacang panjang, tahu dan telur. Remahan emping dan bawang merah ditabur diatasnya. Rasanya? Jangan tanya lagi. Enak pasti.
Medium.
9. Siomay
Makanan ini dim sum versi Indonesia. Seporsi komplitnya terdiri dari kentang, kubis, telur dan siomay. Semuanya dipotong-potong dan dikucuri saus kacang.
Siomaysukasuka.
10. Daun Pepaya
Pepaya banyak tumbuh di Indonesia. Daunnya ditumis dan diberi beberapa bumbu. Populer sebagai masakan Manado. Tapi bisa ditemukan disetiap sudut kota.
Pinterest.
11. Sayur Asem
Sayur yang segar ini disukai oleh para penyuka sayur. Secara komposisi mirip sayur lodeh, tapi dibuat tanpa santan. Rasa asem biasanya memakai belimbing wuluh atau asem jawa.
Taste.made.
Sebelas makanan diatas paling bisa bikin rindu. Apalagi buat orang yang merantau ke tanah jauh.