Lahir berzodiak Gemini secara alamiah dipegaruhi oleh simbol dua wajah. Karakternya charming, bersinar tetapi juga gelap dan misterius. Cowok zodiak Gemini gampang bikin cewek jatuh cinta diam-diam.
Komunikasi cowok zodiak Gemini dipengaruhi planet Merkurius. Berdasarkan mitologi Romawi, Gemini adalah penyampai pesan. Cowok berzodiak Gemini selalu ada yang dibicarakan. Ngobrol sama mereka nggak akan habis tema. Rasa ingin tahunya besar. Kecerdasannya membuat Gemini mengetahui banyak topik dalam pengetahuan.
Kepribadian yang ramah membuatnya banyak disukai orang. Mana cewek yang jatuh cinta diam-diam sama cowok Gemini? Cowok Gemini pandai dalam membuka obrolan. Bahkan, di tempat baru ia bisa menjalin relasi secara mudah dengan orang setempat.
Kalo jatuh cinta sama cowok zodiak Gemini, siap-siap berpetualang dan melakukan hal menantang. Cowok Gemini mudah bosan, jadi ia selalu berpindah, beraktivitas baik fisik maupun mental. Tantangan baru sangat dicari oleh Gemini.
Lambang zodiak Gemini (timesnownews.com)
Kalo nggak suka atau nggak tertarik dengan satu hal, maka cowok zodiak Gemini akan lekas mencari aktivitas baru. Pada beberapa pengalaman, cowok Gemini sering putus karena masalah tersebut. Pengalaman yang tidak menguntungkan dan nggak memberikan kebaruan pengalaman buat Gemini, ya bisa ditinggal gitu aja sih.
Secara kecerdasan, cowok zodiak Gemini punya tingkat kecerdasan tinggi. Khususnya hal-hal yang berhubungan dengan berkomunikasi. Kemampuan lainnya adalah intuisi Gemini cukup tinggi. Negatifnya, zodiak Gemini suka gosip.
Berdiri diatas bukit (@dankapeter/unsplash.com)
Gemini sering melihat kehidupan seperti sebuah game. Mereka membuat aturan permainan dan melibatkan orang lain agar memperoleh pengalaman baru, teman yang mengasyikkan, tempat dan aktivitas yang menghibur.
Koran-koran (@freegraphictoday/unsplash.com)