Film Selepas Tahlil Rilis Final Trailer, Bakal Tayang 10 Juli 2025 di Bioskop

Film horor terbaru Selepas Tahlil resmi merilis final trailer yang cukup menegangkan. Film ini akan tayang perdana di bioskop pada 10 Juli 2025.

Film Selepas Tahlil akhirnya merilis final trailer sebelum tayang perdana di bioskop pada 10 Juli 2025 mendatang. Film yang diproduksi oleh BION Studios ini dibintangi oleh sejumlah pemain seperti Aghniny Haque, Bastian Steel, Epy Kusnandar, dan beberapa aktor serta aktris lainnya.

Final trailer yang sudah bisa disaksikan di sosial media dan YouTube itu benar-benar membuat penonton penasaran. Sebab ditampilkan adegan-adegan yang bukan hanya tentang horor dan supranatural tetapi bersentuhan dengan mitos serta urban legend yang beredar di masyarakat.

Salah satu urban legend adalah perjanjian manusia dengan alam gaib, ilmu hitam, dan adanya kutukan yang diterima anggota keluarga. Final trailer berdurasi 1 menit 41 detik juga menunjukkan kualitas akting ketiga pemeran utama yakni Aghniny, Bastian, dan Epy yang mumpuni.

Diceritakan dua bersaudara bernama Saras dan Yudhis yang menghadapi kenyataan pahit setelah Hadi ayah mereka meninggal dunia. Kematian Hadi malah menjadi awal keluarga mereka mendapat teror mencekam. Apa jadinya jenazah Hadi mendadak bangkit dan berjalan dari Surabaya ke Lamongan?

Salah satu adegan di film Selepas Tahlil tayang 10 Juli 2025 (Foto: YouTube Cinema21)

Kisah menakutkan yang sulit dicerna akal sehat itu pun membuat Saras dan Yudhis kebingungan. Saras akhirnya kesurupan dan kehilangan kendali. Adegan mengagetkan saat wajah Hadi yang rusak dan suara tak manusiawi jadi scene-scene yang bikin penonton tak berani ke kamar mandi malam-malam.

Sutradara Selepas Tahlil yakni Adriano Rudiman menjelaskan bahwa film ini memberikan elemen ketakutan dari sisi manusiawi dan dibalut dengan akar budaya Indonesia yang kuat. “Ini bukan hanya cerita tentang hantu, tapi tentang warisan yang tak terlihat. Banyak keluarga menyimpan rahasia kelam, dan kadang kita baru tahu saat semuanya sudah terlambat,” ungkap Adriano.

Final trailer akan menjadi puncak ketegangan yang dibangun dari teaser-teaser sebelumnya yang bikin penasaran. Selain horor penonton bisa banyak belajar tentang cerita drama keluarga yang mungkin dekat dengan kehidupan sehari-hari tentang konflik kakak adik, ayah dan anak, dan lainnya.

Bastian pemeran Yudhis mengatakan ketakutan terbesar seorang anak adalah merasakan jika ayah yang dicintai menjadi hantu dan mengancam keselamatan anak-anaknya. Sementara Aghniny mengatakan karakter Saras membuatnya banyak belajar.  “Dia nggak cuma berduka karena kehilangan. Dia berperang dengan kenyataan bahwa keluarganya sendiri punya masa lalu yang menyeramkan,” pungkasnya.