Sebelum suaminya ditetapkan sebagai tersangkan kasus korupsi tambang timah, Sandra Dewi sempat menjalani operasi ambeien stadium 4.
Kini, potret Sandra Dewi paska menjalani operasi di Rumah Sakit Medistra kembali disorot lantaran kasus korupsi Harvey Moeis yang mencapai Rp271 triliun.
Potret tersebut diunggah Sandra Dewi sendiri dua minggu lalu. Dalam foto yang ia unggah, tampak istri Harvey ini mengenakan kaos polos putih, rompi hitam, memegang sendok dan garpu bersiap untuk makan zuppa soup.
Di foto itu, Sandra terlihat sederhana dengan riasan yang sangat tipis atau mungkin malah tanpa riasan.
"Saya dinobatkan sebagai penghuni RS dengan nafsu makan terbaik sama suster- suster di sini dan dinasihati dokter keluarga saya kalau makan nggak boleh banyak sekaligus karena dia tahu saya kalau makan nggak normal porsinya. Sedih banget rasanya," tulis Sandra Dewi di keterangan unggahannya.
"Karena ternyata di usia sekarang, lambung saya sudah berumur juga seperti saya. Thank you iparku tersayang sudah urusi semuanya. Thank you dokter keluargaku, thank you dokter Mamay yang operasi ambeien grade 4ku. Terima kasih suster-suster RS Medistra yang baik dan telaten. Kesehatan adalah anugerah terbaik yang kita punya," tambahnya.
Sandra Dewi setelah operasi ambeien (liputan6.com)
Unggahan tersebut kini kembali jadi sorotan, meski Sandra Dewi telah mematikan kolom komentarnya. Ada netizen yang mengatakan bahwa wajah Sandra tampak stress dan terlihat seperti cici-cici pada umumnya.
"Beda aura ya udah keliatan stres ini bingung kasus suaminya," kata warganet.
"Pucat banget, Sandra Dewi tanpa make up sama kayak cici-cici pada umumnya," tandas yang lain.
Foto Sandra Dewi paska recovery dari operasi ambeien (merdeka.com)