Hubungan Shin Tae-yong dengan Erick Thohir Ketua Umum PSSI dikabarkan merenggang. Hal ini dikaitkan dengan masalah kontrak Shin Tae-yong dengan PSSI sebagai pelatih timnas Indonesia yang belum jelas, apakah akan diperpanjang atau tidak. Padahal keduanya sempat bertemu beberapa kali.
Tak lama setelah Erick menjadi ketum PSSI, keduanya bertemu. Diduga pertemuan pertama Erick dan Shin membahas banyak hal salah satunya tentang masa depan pelatih asal Korea Selatan di Indonesia. Erick memberikan target yang realistis kepada Shin untuk bisa meloloskan timnas senior ke 16 besar Piala Asia 2023. Erick juga meminta Shin meloloskan timnas U-23 di Piala Asia U-23 2024 ke babak 8 besar.
Memang Shin berhasil mencapai target untuk timnas senior di Piala Asia. Makanya masyarakat Indonesia meminta agar Shin dipertahankan sebagai pelatih Indonesia. Namun tanda-tanda itu sepertinya belum membuat PSSI puas dengan kinerja Shin karena masih ada target yang harus dipenuhi Shin bersama timnas U-23 nanti.
Justru saat kontraknya diperpanjang atau tidak oleh PSSI, Shin Tae-yong melakukan manuver. Ia kabarnya membuka komunikasi dengan induk organisasi sebuah negara yang tertarik merekrutnya sebagai pelatih.
Dalam pernyataannya kepada media Korea, Sports Kyunghyang, Shin Tae-yong mengatakan memang sudah ada pembicaraan menyangkut kontrak baru. Termasuk ada timnas negara lain yang tertarik merekrutnya sebagai pelatih. “Saya bisa membayar penalti dan pergi melatih di tempat lain,” ujarnya. Namun Shin menolak tawaran itu karena masih memprioritaskan timnas Indonesia.
Isu Shin mendapat tawaran melatih timnas negara lain diketahui oleh Erick. Sebagai orang nomor satu di PSSI, ia tidak bisa melarang apabila Shin akhirnya memilih untuk melatih timnas negara lain dan meninggalkan Indonesia. “Saya nggak bisa larang,” katanya dikutip dari Kompas.com.
Shin Tae-yong (detikcom)
Apakah komentar Erick menjadi tanda bahwa PSSI mempersilahkan Shin pergi? Ditambah pada Jumat (2/2) Shin diketahui unfollow Instagram Erick. Inikah bentuk kemarahan sang pelatih? Namun selang beberapa jam kemudian, akun Instagram Shin @shintaeyong7777 sudah kembali follow Erick kembali.
Belum diketahui apa penyebab akun Instagram Shin Tae-yong akhirnya kembali follow Erick. Apakah ada hubungannya dengan kontrak Shin yang bakal diperpanjang oleh PSSI hingga tahun 2027? Tentu hanya Shin yang mengetahui hal tersebut.
Shin Tae-yong (Republik Bobotoh)