Nikita Mirzani memberikan reaksi tegas saat dimintai pendapat soal beredarnya video putri sulungnya, Laura Meizani alias Lolly yang curhat sambil menangis sesenggukan. Dalam videonya, Lolly mengaku lelah menjalani kehidupan ini.
Sebab, Lolly merasa semua orang jahat kepadanya. Gadis 17 tahun itu juga mengungkap kini hidupnya sedang hancur. Seiring dengan ini, banyak netizen yang meminta tanggapan dari Nikita Mirzani. Namun ternyata, Nikita enggan menanggapi.
Aktris yang kerap disapa Nyai atau Nikmir itu juga terlihat kesal saat disebut netizen sebagai ibu yang tidak bisa mengurus anaknya. Menurutnya, dia sudah mengurus anak dengan baik dan sudah menjadi ibu yang baik untuk anak-anaknya.
Pernyataan ini diungkap Nikita saat melakukan siaran langsung di Instagramnya. Nikita Mirzani juga mengaku mencari nafkah dan mengurus anak sendiri. Mantan istri Antonio Dedola ini juga menyebut bekerja keras demi membiayai kehidupan anak-anaknya.
"Kalian enggak usah bilang sama saya urus itu anak lu. Saya mencari nafkah sendiri, saya tahu bagaimana mengurus anak saya. Saya tidak akan banting tulang pagi ke pagi, kalau tidak demi kesejahteraan anak-anak saya. Saya sebagai ibu, saya sudah mengurus anak-anak dengan baik," ucap Nikita Mirzani.
Lebih lanjut, wanita 37 tahun itu merasa sudah memberikan pendidikan yang terbaik untuk anak-anaknya. Nikita juga tidak mau disalahkan jika anaknya berubah menjadi seseorang yang tidak sesuai dengan harapannya. Baginya, itu sudah bukan kewajibannya lagi.
"Ketika mereka beranjak dewasa ternyata mereka tidak sesuai saya harapkan, itu sudah bukan wewenang dan kewajiban saya lagi. Jadi kalian enggak usah repot, enggak usah ribet," tegas Nikita meminta netizen untuk tidak ikut campur.
"Kalau saya tidak mengurus anak saya mungkin anak saya sudah terlantar, anak saya sudah jadi pengemis dilampu merah, mungkin anak-anak saya tidak akan sekolah di tempat-tempat yang mungkin saja kalian enggak bisa memasukan anak kalian disekolah tersebut," terangnya.
Nikita Mirzani Tanggapi Soal Lolly Saat Live Di Instagram (YouTube)
Nikita Mirzani pun menegaskan bahwa dirinya sudah mengikhlaskan Lolly. Dia sudah tidak mempedulikan maupun mengurus Lolly lagi. Menurutnya, Lolly sudah bisa mengurus dirinya sendiri tanpa peran orangtua.
"Itu sudah bukan wewenang saya lagi dan kalau sudah ada kata-kata yang keluar dari mulut saya, saya tidak akan menariknya lagi. Buat saya yang sudah ya sudah, yang hilang ya sudah hilang," imbuh Nikita Mirzani.
Meski begitu, Nikita mendoakan agar Lolly selalu sehat. Nikita Mirzani juga mengungkit ucapan putrinya. Dia berharap agar Lolly bisa membuktikan seluruh ucapannya dimasa lalu. Terakhir, Nikita mengingatkan netizen agar tidak berkomentar negatif terhadap dirinya.
"Saya cuma bisa mendoakan, semoga dia selalu sehat. Semoga dia bisa membuktikan segala omongan yang sudah keluar dari mulutnya," paparnya. "Jadi jangan pernah lagi menganggu saya dengan ketikan-ketikan di live Instagram saya." tutup Nikita Mirzani.
Video Lolly Menangis Sesenggukan Viral (Berbagai Sumber)