Mesin capit berhadiah Indomie belakangan sukses menyita perhatian publik. Bagaimana tidak, produk mie instan paling laris di Indonesia itu berada di dalam mesin capit yang berlokasi di Negeri Sakura, Jepang.
Kabar ini terungkap dari cuitan pengguna X/Twitter anonim lewat akun sharing @tanyakanrl. Dalam unggahannya, terlihat sebuah mesin capit populer yang di dalamnya berisi bungkusan Indomie Mi Goreng.
Tidak hanya satu bungkus saja, mesin capit itu menghadiahkan lima bungkus Indomie Mi Goreng original dalam setiap paketnya. Sang pemilik akun pun tak menyangka Indomie di hargai di luar negeri.
"Maaf deh kalau elo (Indomie) selalu gue sepelein, di negara orang elo ternyata diperlakukan sespesial ini," begitu cuitan pengguna Twitter tersebut mengiringi foto mesin capit berisi Indomie itu.
Meskipun tidak disebutkan secara detail lokasi mesin capit itu berada, namun mesin capit tersebut tampak populer lantaran ada puluhan foto para pemenang yang tertempel di bagian luar mesin.
Sementara itu, Indomie Mi Goreng menjadi hadiah utama dengan dibungkus plastik bening untuk memudahkan proses pengambilannya. Foto mesin capit ini pun sudah dilihat lebih dari 932 ribu kali.
Ilustrasi Mesin Capit (KONTAN)
Melihat ini, banyak netizen yang meninggalkan komentarnya. Banyak dari mereka ikut penasaran ingin mencoba mesin capit Indomie itu. Netizen juga memperkirakan mesin itu bakal diserbu jika ada di Indonesia.
"Mau woy, keren banget ini," tulis netizen. "Klo ada di sini bakal diserbu," sahut netizen. "Yuk bisa yuk pemerintah Indonesia ngencengin lagi gastro diplomacy nya. biar gak cuma indomie aja kuliner Indonesia yang berhasil worldwide melalang buana," imbuh yang lain.
Sementara itu, popularitas Indomie di berbagai negara memang tak perlu diragukan lagi. Indomie selalu berhasil masuk ke dalam daftar mie instan terenak di dunia lewat berbagai polling. Bagaimana kamu tertarik cobain mesin capit Indomie itu?
Mesin Capit Di Jepang Yang Berhadiah Indomie Mi Goreng (X/Twitter)