Nggak Bikin Kepala Pusing, Begini Tips Memilih Parfum Mobil

Ada beberapa jenis aroma parfum mobil yang bisa membuat pusing dan mual bagi para penumpangnya. Lantas bagaimana tips memilih parfum mobil yang aman?

Mengetahui tips memilih parfum mobil adalah hal yang penting. Sebab di pasaran banyak bermacam-macam jenis parfum mobil yang dijual. Jika salah pilih, bukannya bikin segar justru wanginya bikin kepala pusing. Nah, biar kamu nggak salah pilih, berikut ini tips memilih parfum mobil seperti dirangkum dari berbagai sumber.

1. Hindari Aroma Parfum yang Menyengat

Kamu pasti pernah menemukan parfum mobil beraroma buah-buahan yang sangat menyengat. Aroma ini sebaiknya dihindari karena bisa mengganggu kenyamanan para penumpangnya. Sebaiknya pilih aroma parfum mobil yang lembut dan menenangkan seperti aroma kopi, teh, vanilla dan masih banyak lagi.

2. Letakkan di Tempat yang Benar

Tips Memilih Parfum Mobil (via Hipwee)

Agar parfum mobil tidak begitu menyengat, sebaiknya letakkan di tempat yang tepat. Jika parfum tersebut berupa gel, hindari meletakkannya dekat AC karena akan menimbulkan bercak kuning, kerak, dan bau apek. Letakkan pada tengah dashboard mobil agar wangi menyebar tanpa membuat penumpang pusing.

3. Pertimbangkan Kualitas Parfum

Tips Memilih Parfum Mobil (via BP Guide)

Selanjutnya kamu juga harus mempertimbangkan kualitas parfum. Parfum mobil berkualitas umumnya lebih tahan lama. Jangan menggunakan parfum berbahan kimia karena bisa sangat berbahaya untuk interior mobil.

4. Sesuaikan dengan Kondisi Cuaca

Tips Memilih Parfum Mobil (via Tokopedia)

Memilih parfum mobil ternyata juga harus menyesuaikan dengan cuaca lho. Jika cuaca sedang panas, sebaiknya pilih parfum mobil beraroma segar. Dan pada cuaca dingin, sebaiknya pilih parfum yang beraroma hangat seperti vanilla atau teh.

5. Jangan Ragu Mencoba Sample

Tips Memilih Parfum Mobil (via Moladin)

Sebagian orang mungkin merasa sungkan kalau harus mencoba sample parfum yang disediakan. Namun hal ini sebaiknya dilakukan. Sebab dengan menghirup aroma sample terlebih dahulu, maka kamu akan tahu aroma parfum mobil mana yang pas dan cocok untuk kebutuhanmu.

Nah, sekarang sudah tahu kan bagaimana tips memilih parfum mobil yang benar biar nggak bikin pusing. Jangan sampai salah lagi ya.

Tips Memilih Parfum Mobil (via Qoala)