Udah Pernah Pacaran? Gini Beda Gaya Pacaran Saat Usia 20an dan 30an

Secara ilmiah, pribadi orang berusia 20an dan 30an itu sangat berbeda. Ini berpengaruh besar pada gaya pacaran yang dijalani. Apa yang membedakan? Ini dia!

Cara pandang dan tingkat kedewasaan seseorang memang tidak ditentukan oleh usia. Tetapi, berdasarkan usia akan terdapat cara yagn berbeda dalam memandang gaya pacaran. Beda banget gaya pacaran saat usia 20an dan 30an. Gini bedanya!

Cara pandang tentang hidup

Di usia 20an seseorang sedang mencari apa yang diinginkan dan tujuan. Dalam pencarian tersebut seseorang akan menyelami banyak hal termasuk cinta. Usia 20an seseorang sedang mencari jati diri. Dengan mencari suasana baru, mencari tantangan bari dan menemukan apa yang sebenernya akan dicari.

Berbeda dengan usia dekade ketiga. Pada usia ini, seseorang tahu apa yang mereka butuhkan dan tidak. Mereka sudah memilih apa yang mereka capai dan karena itu mereka akan bekerja keras mendapatkan apa yang mereka inginkan.

Gaya pacaran

Suka kebebasan, kejutan dan kegembiraan adalah hal yang dicari seseorang pada usia 20an dalam hubungan berpacaran. Masa ini belum memikirkan tentang kualitas, prasyarat atau segala sesuatu yang spesifik tentang pasangan. Jika sesuatu nggak berlangsung dengan baik, bisa nyari yang lain. 

Bukan berarti mereka yang berusia 30an tidak menginginkan hal yang menyenangkan. Pada usia ini, seseorang tidak lagi mengejar kencan yang sempurna tetapi menjalin hubungan yang sehat.

Penampilan

Penampilan jadi pertimbangan yang utama. Punya penampilan yang menarik, kaki yang bagus dan fisik adalah hal penting sebagai pertimbangan untuk memilih pasangan di usia 20an. Tanpa mempertimbangkan karakter yang baik, usia 20an punya gejolak untuk mendapatkan pasangan berpenampilan menarik dengan gigih.

Sebaliknya, pada usia 30an lebih mempertimbangkan karakter, tingkat kedewasaan dan perasaan yang mendalam. Usia segini juga punya cara dalam mencintai seseorang, yaitu dengan mencintai apa adanya. 

Berpandangan (letskinky.com)

Komitmen

Kata ini tergolong jarang diucapkan oleh seseorang yang berusia 20an sekian. Komitmen bukan agenda utama, yang utama adalah mendapatkan apa yang disukai dan digemari. 

Komitmen bagi seseorang yang berusia 30an akan dijalani. Usia ini bisa disebut sebagai usia dewasa dimana menyukai hubungan yang lebih serius ketimbang hanya untuk kesenangan. 

Persepsi tentang cinta

Mungkin, di usia 20an mencari sesuatu yang menarik dan obrolan yang lucu. Persepsi tentang cinta, artinya nggak jauh seputar sesuatu hal yang menarik dan yang membuat tertawa bahagia. Usia segini belum mencari seseorang yang bisa mendukung untuk menemukan jati diri.

Karena punya pengalaman yang cukup untuk mempertimbangkan orang mana yang tepat untuk jadi pasangan, maka usia 30an seringkali memilih pasangan dengan satu pertimbangan penting. Pertimbangan tersebut adalah seseorang yang bisa membuatnya melakukan hal terbaik. 

Memilih baju (medium.com)

Berapa usiamu saat ini? Bagaimana dengan gaya pacaranmu? Udah lebih dewasa atau ... ?

Membayangkan (crosswalk.com)