Semua pasti tahu kalau Karimunjawa memiliki banyak destinasi wisata pantai yang mampu memanjakan mata. Salah satunya adalah Pantai Tanjung Gelam. Sebagai informasi, Pantai Tanjung Gelam berada di Pulau Karimunjawa, Jepara, Jawa Tengah.
Pantai yang memiliki warna air laut kebiruan dan berpasir putih ini memiliki luas sekitar 1.500 hektar dan terdiri dari 27 pulau kecil yang tersebar. Nah, kalau kamu termasuk orang yang butuh vitamin sea, yuk simak fakta selengkapnya tentang Pantai Tanjung Gelam sebelum berkunjung ke sana.
1. Asal Usul Pantai Tanjung Gelam
Pantai Tanjung Gelam merupakan salah satu pantai yang cukup populer di Karimunjawa. Bahkan karena banyaknya pengunjung dan lengkapnya fasilitas, membuat pantai ini pernah dijuluki sebagai pelabuhan.
Bukan tanpa sebab pantai ini diberi nama Tanjung Gelam. Asal usul nama Tanjung Gelam berasal dari letak pantai yang berada di ujung Pulau Karimunjawa. Terdapat daratan yang menjorok ke laut dan masih menjadi bagian dari Pulau Karimunjawa. Dan di tempat ini merupakan lokasi strategis untuk melihat matahari tenggelam ditelan lautan. Karena itulah warga setempat menyebutnya Tanjung Gelam.
Pantai Tanjung Gelam (via Penginapan.net 2023)
2. Harga Tiket Masuk Pantai Tanjung Gelam
Untuk masuk ke dalam kawasan Pantai Tanjung Gelam, setiap pengunjung harus membayar tiket dengan harga Rp20 ribu. Namun dengan segala keindahan yang bisa kamu dapatkan di kawasan pantai, tentu saja harga tiket tersebut cukup murah kan.
Pantai Tanjung Gelam (via Mister Aladin)
3. Fasilitas yang Tersedia Cukup Lengkap
Berkunjung ke Pantai Tanjung Gelam, kamu tidak perlu khawatir terlambat salat atau kelaparan. Sebab di sini fasilitas yang disediakan cukup lengkap, seperti mushola, area parkir, kamar mandi, rumah makan, dan penginapan semua ada di sini. Selain itu, di sini juga ada tempat penyewaan sepeda lho. Jadi kamu bisa mengelilingi pantai tanpa harus lelah berjalan.
Pantai Tanjung Gelam (via TripAdvisor)
4. Banyak Hal Seru di Pantai Tanjung Gelam
Memasuki kawasan Pantai Tanjung Gelam, tentu kamu tidak hanya bisa menikmati deburan ombak layaknya pantai. Tapi kamu juga bisa menikmati birunya air yang jernih, bermain dengan pasir putih yang bersih dan lembut, dan juga memanjakan mata dengan sunset paling indah di Karimun Jawa. Tidak hanya itu, buat kamu suka olahraga air, kamu juga bisa lho melakukan snorkelling dan melihat terumbu karang dan aneka jenis ikan di bawah laut.Pokoknya seru banget deh.
Nah, itu tadi beberapa fakta menarik di Pantai Tanjung Gelam, Karimunjawa yang katanya memiliki matahari terbenam paling indah. Penasaran? Yuk, mulai jadwalkan liburanmu ke sana dan saksikan sendiri pesonanya!
Pantai Tanjung Gelam (via Inibaru)