Memilih pekerjaan yang pertama seringkali membingungkan, karena itu ada cara memilih karir untuk fresh graduate yang bisa diikuti. Salah satu cara yang perlu dilakukan lulusan baru adalah dengan membuat tujuan karir jangka pendek dan jangka panjang. Selain itu, ada beberapa cara memilih karir untuk fresh graduate, antara lain:
1. Kenali Kemampuan Diri
Cara memilih karir untuk fresh graduate yang pertama adalah dengan mengenali kemampuan diri. Hal ini perlu dilakukan agar tidak salah dalam memilih karir untuk masa depan. Dengan mengetahui keahlian, dan tujuan jangka panjang dalam berkarir, kamu bisa mengetahui profesi apa yang tepat untuk kamu pilih.
Jika kamu memilih karir yang sesuai dengan kemampuan yang kamu miliki, tentu akan memudahkanmu menyelesaikan beragam tantangan dalam pekerjaan hingga kamu bisa mendapatkan capaian yang memuaskan.
2. Temukan Passion
Cara Memilih Karir Untuk Fresh Graduate (via Jobstreet)
Cara berikutnya dalam memilih karir adalah dengan menyelaraskan kemampuan diri dan passion dengan pilihan karir. Menjalani pekerjaan yang sesuai passion tentu akan jauh lebih mudah dan menyenangkan daripada melakukan sebuah pekerjaan dengan terpaksa. Siapa yang tidak ingin melakukan sesuatu yang disukai namun juga dapat menghasilkan cuan?
3. Buat Daftar Pekerjaan
Cara Memilih Karir Untuk Fresh Graduate (via Jobstreet)
Berikutnya kamu bisa membuat daftar pekerjaan apa saja yang cocok dan mampu kamu lakukan. Cara ini dapat membantumu untuk lebih fokus. Dari daftar yang kamu miliki, kamu bisa membuat peringkat karir yang paling mendekati dengan kriteria yang kamu inginkan lalu eliminasi sisanya.
4. Mencari Pengalaman di Bidang yang Berbeda
Cara Memilih Karir Untuk Fresh Graduate (via eposdigi)
Cara menentukan karir untuk fresh graduate yang tidak kalah penting adalah mencari pengalaman di berbagai bidang yang berbeda. Semakin banyak bidang yang kamu coba, kamu akan menemukan sisi baik dan buruk dari pekerjaan tersebut.
Selain itu kamu bisa melihat apakah bidang tersebut cocok dengan kemampuan dan passion yang kamu miliki. Cara ini akan memberikan wawasan baru mengenai pilihan karirmu. Bagaimana kamu bisa memutuskan suatu hal baik atau tidak jika tidak pernah merasakannya secara langsung, kan?
5. Potensi Karir di Masa Depan
Cara Memilih Karir Untuk Fresh Graduate (via HAInews)
Selain itu, pilihan karir juga harus didasarkan pada potensi karir di masa depan. Apakah bidang pekerjaan tersebut memiliki prospek yang baik di masa depan dan dapat mendukungmu untuk terus berkembang? Mengetahui hal ini sangat penting, karena kamu pasti ingin memiliki karir yang stabil dan dapat bertahan dalam jangka waktu yang lama , kan?
Itulah 5 cara memilih karir untuk fresh graduate. Selain memaksimalkan usaha dalam mencapai karir yang kamu inginkan, jangan lupa untuk berdoa agar medapat hasil yang terbaik.
Cara Memilih Karir Untuk Fresh Graduate (via Finansialku)