Baik untuk Kesehatan Mental, Ini 4 Tanda Green Flag Pada Diri Sendiri

Seperti apa tanda green flag pada diri sendiri? Seberapa penting manfaatnya untuk kesehatan mental? Simak ulasannya!

Kamu tentu pernah mendengar istilah green flag dan red flag? Kata-kata ini cukup populer belakangan ini, berkaitan dengan cara seseorang memperlakukan diri sendiri. Jika red flag memiliki makna negatif, maka green flag adalah kebalikannya, di mana seorang individu mampu menempatkan dirinya dalam posisi terbaik sehingga berdampak besar pada kesehatan mental.

Sebenarnya banyak orang yang belum mengenal istilah ini. Biasanya istilah red flag dan green flag selalu merujuk pada suatu hubungan asmara. Dalam konteks asmara, bendera merah menggambarkan hubungan yang penuh kekerasan dan suasana tidak sehat. Sementara bender hijau menggambarkan relationship yang sehat dam memberikan kebahagiaan.

Meski demikian, kedua kondisi ini juga mulai diadopsi berkaitan dengan hubungan seseorang dengan dirinya. Dalam hal ini, mengetahui tanda-tanda green flag pada diri sendiri juga sesuatu yang penting untuk kesehatan mental. Lantas, apa saja sih tanda-tandanya? Simak ulasannya dan pastikan kamu menjaganya dengan baik!

1. Menepati Janji Pada Diri Sendiri

Menepati janji pada diri sendiri termasuk green flag yang jarang disadari. Misalnya janji untuk menjadi lebih baik, janji untuk berolahraga, dan janji-janji lain untuk kebaikan diri sendiri. Ketika kamu sudah berhasil menepati janji pada diri sendiri, otomatis kamu akan menjadi lebih percaya diri.

2. Memperlakukan Diri Sendiri dengan Baik

Tanda Green Flag Pada Diri Sendiri (via Apple Tree Preschool BSD City)

Memperlakukan orang lain dengan baik memang perlu, tapi berlaku baik pada diri sendiri juga penting. Sebab hal tersebut akan sangat baik untuk perkembangan dirimu di masa mendatang. Dengan begitu akan muncul self love agar kamu lebih menghargai semua kerja kerasmu.

3. Berani Membela Diri Sendiri

Tanda Green Flag Pada Diri Sendiri (via Alodokter)

Tidak sedikit orang yang lebih pilih mengalah agar orang lain bahagia, meski dirinya harus menderita. Tentu saja hal tersebut adalah red flag untuk diri sendiri. Dengan berani membela diri sendiri, artinya kamu tidak menghindari konfrontasi dengan orang lain. Bahkan kamu tidak takut untuk meminta pertanggungjawaban atas perilaku tak menyenangkan dari orang lain.

4. Membiarkan Diri Merasakan Perasaan

Tanda Green Flag Pada Diri Sendiri (via Hipwee)

Tidak sedikit orang yang menahan kesedihannya demi terlihat baik-baik saja. Orang yang memiliki tanda green flah pada dirinya akan membiarkan dirinya merasakan perasaan yang ada. Saat dia sedih, dia akan menikmati rasa sedihnya tanpa menyangkal atau menahannya. Begitu pun saat dia merasa bahagia.

Nah, itu tadi beberapa tanda green flah pada diri sendiri yang wajib diperhatikan. Pastikan semua aspek itu kamu terapkan dalam dirinya. Dengan begitu kesehatan mentalmu akan selalu terjaga sehingga dirimu dipenuhi aura positif.

Tanda Green Flag Pada Diri Sendiri (via Kompas)