6 Makanan yang Baik Dikonsumsi Saat Haid

Berikut merupakan daftar makanan yang baik dikonsumsi saat haid yang harus kamu tahu agar tetap fit dan bertenaga saat fase menstruasi.

Setiap bulannya, perempuan mengalami haid yang kerap mendatangkan gejala tertentu seperti sakit perut, sakit kepala, mual, kelelahan, hingga kembung. Hal ini dapat dipengaruhi dari apa yang dikonsumsi. Beberapa makanan akan memperburuk gejala, dan beberapa lainnya justru akan mengurangi gejala yang muncul.

Karena itu, penting untuk menjaga dan pola hidup dan makanan yang dikonsumsi sebelum, saat, dan sesudah haid. Berikut merupakan daftar makanan yang baik dikonsumsi saat haid yang harus kamu tahu:

1. Ikan

Kaya akan zat besi, protein, dan asam lemak omega-3. Mengonsumsi zat besi akan menangkal penurunan kadar zat besi yang mungkin kamu alami saat haid. Omega-3 dalam ikan juga dapat mengurangi intensitas nyeri haid.

2. Telur

Makanan yang Baik saat Haid (via Cermati)

Telur kaya akan vitamin D, B6, E, protein dan asam lemak esensial. Ketiga vitamin yang tergantung pada telur membantu mengurangi gejala haid. Kamu bisa mengolah

3. Sayuran Hijau

Makanan yang Baik saat Haid (via Kompas)

Selama haid, biasanya kadar zat besi akan menurun, terlebih jika mengeluarkan darah haid dalam jumlah banyak. Akibatnya, kamu merasakan gejala seperti kelelahan, nyeri tubuh, dan pusing. Sayuran berdaun hijau, seperti kangkung dan bayam, mampu meningkatkan kadar zat besi dan magnesium sehingga sangat baik dikonsumsi saat haid.

4. Buah

Makanan yang Baik saat Haid (via Liputan6)

Buah-buahan yang kaya air, seperti semangka dan mentimun, sangat bagus untuk membuat tubuh tetap terhidrasi. Buah-buahan manis dapat mengekang keinginan tubuh untuk mengonsumsi gula yang dapat menyebabkan kadar glukosa naik. 

5. Jahe

Makanan yang Baik saat Haid (via Suara)

Secangkir teh jahe hangat dapat memperbaiki gejala haid tertentu, seperti sakit perut dan kembung. Sebab, jahe memiliki efek anti-inflamasi dan dapat menenangkan otot yang pegal.

6. Kunyit

Makanan yang Baik saat Haid (via Jawa Pos)

Kunyit dikenal sebagai bumbu anti-inflamasi, dan kurkumin adalah bahan aktif utamanya. Sehingga, kunyit dapat membantu mengurangi gejala haid yang muncul.

Selain memperhatikan makanan yang baik dimakan saat haid, penting juga menyeimbangkan pola hidup dengan tetap berolahraga saat haid. Semoga informasi ini membantu!

 

 

Makanan yang Baik saat Haid (via Kompas)