Hidup tidak selamanya indah. Terkadang ada kerikil tajam dan batu besar yang siap menghujam serta menghantam kamu keras-keras. Karena itu, hanya orang bermental baja yang sanggup melaluinya. Lantas, bagaimanakah ciri orang bermental baja dan kamu termasuk salah satunya nggak?
Mental baja atau mental yang kuat akan membuat seseorang menjadi tidak mudah dikalahkan dengan keadaan. Bahkan kamu tidak akan terpengaruh oleh dunia luar yang selalu mengendalikan. Lantas, seperti apa sih orang yang bermental baja? Berikut ini ciri-cirinya.
1. Pandai Mengendalikan Emosi
Orang yang memiliki mental baja umumnya mampu mengontrol emosi dalam diri mereka dan tidak membiarkannya meluap begitu saja, apalagi sampai lepas tidak terkendali.
Ciri Orang Bermental Baja (via KlikDokter)
2. Mampu Berpikir Kritis
Banyaknya informasi yang masuk kadang membuat seseorang terbawa kalau dia menerimanya begitu saja. Orang bermental baja selalu berpikir setelah menerima sebuah informasi. Mereka tidak akan mudah dipengaruhi, karena orang bermental baja selalu melihat dari berbagai sudut pandang. Jadi dia bisa menimbang mana yang baik dan buruk.
Ciri Orang Bermental Baja (via Info Temanggung)
3. Punya Rasa Percaya Diri yang Kuat
Orang bermental baja tahu betul bahwa rasa percaya diri itu tidak datang dengan sendirinya tapi harus dilatih. Dan tentu saja cara melatihnya dengan terus mencoba. Rasa khawatir dan takut diterjang demi mendapat rasa percaya diri tersebut.
Ciri Orang Bermental Baja (via Gramedia)
4. Berpendirian Kuat
Orang yang bermental baja selalu memiliki pendirian yang kuat. Jadi orang-orang ini tidak akan mudah disepelekan, apalagi dimanfaatkan orang lain.
Ciri Orang Bermental Baja (via IDN Times)
5. Selalu Instropeksi Diri
Orang bermental baja akan mencoba untuk menganalisa kesalahan yang telah mereka perbuat. Kemudian mereka akan membuat rencana-rencana untuk memperbaiki kesalahan tersebut. Dengan begitu, mereka akan terus berkembang dan menjadi pribadi yang lebih baik.
Nah, itu tadi beberapa ciri orang bermental baja. Kira-kira kamu salah satunya enggak ya?
Ciri Orang Bermental Baja (via Alodokter)