Wahana Halilintar Dufan Macet, Ini 6 Roller Coaster Tertinggi di Dunia

Wahana halilintar Dufan sempat macet saat menanjak. Tahukah kalau ada 6 roller coaster tertinggi di dunia.

Selasa (7/3) lalu wahana halilintar Dufan (Dunia Fantasi) mendadak macet dan berhenti ketika sedang menanjak. Tentu kejadian itu membuat pengunjung Dufan di atas halilintar jadi panik dan takut. Halilintar mungkin sama seperti wahana roller coaster lainnya yang ada di taman hiburan di negara lainnya.

Roller coaster adalah wahana yang menjadi favorit pengunjung taman hiburan karena memberikan sensasi berbeda dibandingkan wahana lain yang ada di taman hiburan. Apalagi jantung berasa copot ketika naik roller coaster dengan kecepatan sangat tinggi. Ternyata ada beberapa roller coaster tertinggi di dunia. 

Kingda Ka

Kingda Ka adalah roller coaser tertinggi di dunia karena memiliki ketinggian mencapai 139 meter. Kingda Ka merupakan wahana bermain di taman hiburan Six Flags Great Adventure, New Jersey, Amerika Serikat. Pada tahun 2009 lalu wahana ini sempat alami kecelakaan karena tersambar listrik akibat turunnya hujan. Pada September 2022 lalu Kingda Ka resmi tidak beroperasi lagi.


Superman: Escape from Krypton

Roller coaster tertinggi ke-2 di dunia adalah Superman:Escape from Krypton dengan ketinggian 126 meter di California, Amerika Serikat. Pengunjung yang naik roller coaster ini akan mendapatkan sensasi terbang tinggi layaknya Superman.Mulai beroperasi pada 1997, roller coaster ini menjadi salah satu yang tertinggi dan tercepat. 

Red Force

Jika dua roller coaster tadi ada di Amerika Serikat, Red Force ada di Spanyol. Lokasinya berada di taman hiburan Ferrari Land. Red Force memiliki peluncuran vertical dengan sudut 90 derajat ke puncak menara dan turun lagi. Roller coaster ini memiliki ketinggian 112 meter dengan bisa melaju sekitar 180 km per jam.

Fury 325

Roller coaster Fury 325 berada di ketinggian 99,06 meter dengan menempuh kecepatan 153 kilometer per jam. Untuk yang mau mencoba Fury 325 silahkan datang ke taman hiburan Carowinds di North Carolina, Amerika Serikat. Sensasi naik roller coaster ini adalah bagian lintasan yang menukik sampai miring 81 derajat.

Roller Coaster Tertinggi di Dunia (Tribun Travel)

Steel Dragon 2000

Di Jepang ternyata ada roller coaster yang cukup tinggi, Steel Dragon 2000. Berada di taman hiburan Nagashima Spa Land, Jepang. Mulai dibuka pada 1 Agustus 2000 roller coaster ini memiliki ketinggian 97 meter dengan kecepatan 152 kilometer per jam.

Millenium Force

Satu lagi roller coaster tertinggi adalah Millenium Force di Cedar Point, Ohio, Amerika Serikat. Roller coaster ini memiliki ketinggian mencapai 94,5 meter dan bisa melaju sampa 150 kilometer per jam. Meskipun pengunjung akan ngeri namun pemandangan di taman hiburan itu sangat indah jika dilihat dari atas karena bisa melihat pemandangan danau dan bukit.

Roller Coaster Tertinggi di Dunia (YouTube)