Aman dan Nggak Bikin Rontok, Begini Cara Meluruskan Rambut Secara Alami

Bagaimana sih cara meluruskan rambut secara alami yang minim efek samping? Daripada mahal-mahal ke salon, yuk intip cara berikut ini!

Bagaimana sih cara meluruskan rambut secara alami yang minim efek samping? Munculnya tren rambut lurus memang membuat banyak perempuan ingin memiliki rambut lurus secara instan. Karena itu, banyak perempuan yang memilih menggunakan metode smoothing atau rebonding dibandingkan dengan metode tradisional.

Padahal smoothing dan rebonding memiliki sejumlah bahaya yang mungkin tidak diketahui, misalnya seperti mengubah struktur asli rambut, cairan kimia yang bisa menimbulkan iritasi kulit kepala, bisa mengakibatkan alergi pada kulit sensitif, mengganggu kesuburan, dan meningkatkan risiko penyakit kanker.

Karena itu, cara alami lebih dianjurkan karena dianggap aman, tidak berbahaya, dan tidak mengakibatkan kerontokan rambut. Lantas, bagaimana sih cara meluruskan rambut dengan aman? Beberapa cara yang dikutip dari laman Tresemme berikut ini mungkin bisa membantu kamu. Apa saja?

1. Semprot dengan Susu Sapi Murni

Cara alami pertama yang bisa dilakukan untuk meluruskan rambut adalah dengan menggunakan susu sapi murni. Hal ini mungkin terdengar aneh, tapi nyatanya kandungan protein yang terdapat dalam susu sapi murni bisa membuat rambut lebih lurus dan bebas kusut.

Cara penggunaannya pun mudah, masukkan susu sapi murni ke dalam botol spray. Kemudian semprotkan susu ke seluruh bagian kepala hingga merata. Tunggu kurang lebih 30 menit, lalu bersihkan rambut dengan air dingin yang mengalir. Lakukan cara ini secara rutin, agar hasilnya maksimal.

Cara Meluruskan Rambut Secara Alami (via Detik)

2. Olesi dengan Santan

Selain susu, cara alami yang kedua adalah dengan menggunakan santan. Cara ini juga sama mudahnya dengan menggunakan susu sapi murni. Campurkan segelas santan dengan dua sendok makan air jeruk nipis. Lalu masukkan campuran santan dan air jeruk nipis ke freezer sampai teksturnya mengental.

Kemudian oleskan pada seluruh bagian rambut sambil dipijat secara perlahan. Tutup rambut dengan shower cap, tunggu sekitar 30 menit, setelah keramas dengan menggunakan shampo dan conditioner.

Cara Meluruskan Rambut Secara Alami (via Alodokter)

3. Masker Minyak Zaitun

Cara meluruskan rambut secara alami yang ketiga adalah dengan menggunakan masker minyak zaitun. Perlu diketahui bahwa minyak zaitun mengandung vitamin E dan omega 3 yang baik untuk kesehatan rambut. Karena itu, selain meluruskan rambut, masker ini bisa menyehatkan rambut lho.

Caranya mudah, campur dua sendok makan minyak zaitun dengan dua buah pisang dan dua sendok makan madu. Kemudian oleshkan bahan yang sudah tercampur tadi ke seluruh rambut dan diamkan selama 30 menit. Kemudian bilas rambut dengan air dingin hingga bersih.

Cara Meluruskan Rambut Secara Alami (via Alodokter)

4. Gunakan Daun Seledri

Cara keempat untuk meluruskan rambut secara alami yakni dengan menggunakan seledri. Siapkan beberapa helai seledri, campur dengan air lalu remas-remas. Pisahkan sari daun seledri dengan ampasnya. Kemudian oleskan sari daun seledri ke seluruh kulit kepala dan pijat perlahan.

Setelah didiamkan selama 30 menit, lalu keramas dengan shampo dan conditioner. Lakukan cara ini setiap pagi untuk hasil yang maksimal.

Cara Meluruskan Rambut Secara Alami (via Halodoc)

5. Olesi dengan Lidah Buaya

Gel lidah buaya memang sudah terkenal baik untuk mempertebal dan menyehatkan rambut. Namun ternyata tidak hanya itu lho, sebab lidah buaya juga bisa digunakan untuk meluruskan rambut.

Caranya mudah, kupas kulit lidah buaya, lalu panaskan daging lidah buaya hingga tekstur gelnya mencair. Lalu oleskan pada kulit kepala dan rambut saat sudah dingin. Diamkan selama 30 menit, kemudian keramas dengan shampo dan conditioner.

Nah, itu tadi beberapa cara meluruskan rambut secara alami yang aman dan tentunya nggak bikin rontok. Jadi nggak perlu pakai alat catok atau pergi ke salon lagi deh. Hemat uang dan lebih aman!

Cara Meluruskan Rambut Secara Alami (via Kompas)