Lagu Batak terpopuler kini ramai dicari. Hal ini seiring dengan semakin banyaknya peminat setelah dibawakan ulang oleh sejumlah musisi besar di Tanah Air. Bahkan lagu Batak sempat dijadikan soundtrack film. Seperti diketahui, selain lagu tradisional, tiap-tiap daerah pasti memiliki lagu-lagu pop andalan.
Lagu tersebut berhasil menjadi popular dari masa ke masa. Setiap lagu daerah tersebut punya ciri khas dan makna berbeda-beda hingga mampu menjadi identitas daerah asalnya. Lagu Batak jadi salah satu lagu daerah yang paling mudah dikenali banyak orang, baik dalam maupun luar daerahnya.
Tidak bisa dipungkiri, kemampuan bernyanyi orang Batak yang begitu merdu dengan nada tinggi, sampai membuat banyak orang mudah mengenalnya. Sementara dari segi musik, lagu Batak juga memiliki ciri khasnya tersendiri.
Jadi tidak heran jika sudah ada suatu perpaduan antara suara dan music ini mampu menjadikan lagu daerah Batak bisa dinikmati semua orang bahkan hingga luar daerah tersebut. Belakangan ini, ada beberapa lagu Batak yang begitu digandrungi dan banyak diputar.
Tidak melulu dengan makna ceria, sejumlah lagu Batak yang digandrungi banyak orang justru dengan makna sedih yang membuat pendengarnya ikut merasa galau. Penasaran apa saja lagu Batak terpopuler itu? Berikut lima diantaranya.
Suku Batak (Tribun Travel)
1. Lagu Aut Boi Nian
Bila diartikan dalam Bahasa Indonesia, Aut Boi Nian berarti Seandainya Aku Bisa. Lagu Aut Boi Nian yang dinyanyikan Viky Sianipar feat. Alsant Nababan ini merupakan salah satu soundtrack untuk film Toba Dream yang dirilis pada 30 April 2015 lalu.
Adapun Aut Boi Nian menceritakan tentang kesedihan seorang pria yang harus mengakhiri hubungan asmaranya dengan sang kekasih karena kondisi ekonomi. Di mana, sang pria orang tak berpunya sehingga tidak mendapatkan restu dari orang tua sang kekasih.
Lagu Aut Boi Nian (YouTube)
2. Lagu Mardua Holong
Lagu Mardua Holong yang dibawakan oleh Omega Trio feat. Mario Musik sudah diunggah sejak November 2016 lalu. Jika diartikan dalam Bahasa Indonesia, Mardua Holong bermakna Mendua Cinta atau Cinta yang Mendua. Sementara itu, lagu Mardua Holong mengisahkan tentang seorang pria yang dikhianati oleh orang yang dicintai.
3. Lagu Orang Ketiga
Lagu Batak terpopuler berikutnya berjudul Orang Ketiga. Lagu yang dibawakan Nasabah Trio pada Februari 2018 lalu ini begitu digandrungi. Adapun lagu Orang Ketiga menggambarkan soal perselingkuhan. Namun hubungan gelap ini sama-sama diketahui oleh kekasih masing-masing. Meski begitu, mereka rela menjadi orang ketika dalam hubungan orang lain.
Lagu Orang Ketiga (Tribun)
4. Lagu Sai Horas Ma Ho Tu Siboru Lomomi
Sai Horas Ma Ho Tu Siboru Lomomi juga menjadi salah satu lagu populer asal Batak. Sai Horas Ma Ho Tu Siboru Lomomi merupakan lagu yang diciptakan oleh Hendro Sinambela dan dibawakan oleh Duo Naimarata.
Sai Horas Ma Ho Tu Siboru Lomomi jika diartikan dalam Bahasa Indonesia berarti Semoga Kamu Bahagia Dengan Kekasih atau Perempuan Barumu. Dimana lagu tersebut menceritakan tentang seorang perempuan yang harus rela putus dengan sang kekasih karena kekasihnya lebih memilih wanita lain.
5. Lagu Sidoli Pargojek
Lagu Sidoli Pargojek juga masuk ke dalam jajaran lagu Batak terpopuler. Lagu yang dipopulerkan oleh Tioma Trio ini mengisahkan seorang laki-laki yang mencintai seorang wanita. Tapi, karena pekerjaan laki-laki itu hanya sebagai tukang ojek, cintanya pun ditolak.
Lagu Sidoli Pargojek (YouTube)