Indra Bekti sampai saat ini masih harus menjalani perawatan di Rumah Sakit Abdi Waluyo, Menteng, Jakarta Pusat setelah mengalami pecah pembuluh darah di otak. Setelah menjalani dua kali operasi, kondisi presenter 45 tahun itu dipastikan sudah membaik dan mulai sadar.
Sebelum jatuh sakit, rupanya Indra Bekti memiliki jadwal pekerjaan yang sangat padat sampai di akhir tahun 2022. Seperti hari Kamis, 29 Desember 2022, pria yang akrab disapa Inbek itu seharusnya mengisi acara di Kalimantan. Beruntungnya, pihak penyelenggara bisa mengerti dengan kondisi sang presenter.
Meski begitu, salah satu tim manajemen Indra Bekti yang bernama Ati, memastikan saat ini pihaknya bersama keluarga memilih untuk fokus pada kesembuhan ayah dua orang anak itu. Dengan demikian, Ati memastikan semua pekerjaan Indra ke depannya akan ditunda.
"Yang pasti kami dari keluarga dan manajemen akan konsentrasi untuk proses masa pemulihan dahulu. Jadi, fokus pulih. Sekarang percuma kalau mengiyakan pekerjaan atau menyanggupi pekerjaan, itu kayaknya kan enggak mungkin, memaksakan kondisi Kak Bekti sendiri," ujar Ati yang ditemui di RS Abdi Waluyo, Kamis, 29 Desember 2022.
"Jadi ya kita saat ini fokusnya pada pemulihan pasca operasi. Konsentrasi kami dengan keluarga untuk proses pemulihan Kak Bekti sendiri. Menjadi tugas utama kami sekarang. Untuk pekerjaan sementara di-hold dulu," sambungnya.
Lebih lanjut, adik bungsu Indra Bekti, Harum merasa sedikit lega melihat kondisi sang kakak di mana sudah jauh lebih baik dan mampu merespons dengan menggerakkan tangan serta kakinya. Meski sudah jauh membaik, namun Indra masih harus menjalani perawatan di ruang ICU.
Indra Bekti Sempat Rayakan Ulang Tahun Sebelum Sakit (Instagram)
"Sekarang semakin senang, karena kita semua kayak direcharge, dengar update kabar bang Indra gimana, terus ini signifikan ya, perubahan dia semakin membaik. Mbak Dilla sudah happy banget, selalu setiap di ruang ICU bang Indra menyambut baik," terang Harum.
"Memberikan senyum, masih menunjukkan kasih sayang, masih bilang sayang banget, kiss by, kiss by. Itu kelegaan kami. Ke depannya berharap lebih melegakkan hati lagi biar lebih baik ke depannya," pungkas Harum soal kondisi Indra Bekti.
Seperti diketahui, Indra Bekti dinyatakan mengalami pecah pembuluh darah setelah ditemukan tidak sadarkan diri saat berada di kamar mandi di tengah siaran radio pada Rabu, 28 Desember 2022. Sebelum jatuh sakit, Indra Bekti kerap mengeluhkan sakit kepala.
Indra Bekti dan Sang Istri, Aldilla Jelita (Instagram)