4 Perawatan untuk Mencerahkan Kulit Belang, Efektif Banget Lho!

Bagaimana sih cara mudah mencerahkan kulit belang? Daripada buang-buang uang untuk skincare mahal, yuk simak beberapa tips berikut ini!

 

Tips mencerahkan kulit belang adalah salah satu topik yang banyak dicari dunia maya. Faktanya, memiliki kulit belang karena paparan sinar matahari memang tidak menyenangkan. Sebagai perempuan, kamu pasti ingin mencerahkan kulit belang di wajah atau badanmu.

Namun jangan khawatir berlebihan, kamu tetap bisa melakukan perawatan agar kulit belangmu tersamarkan dan hilang. Coba cara berikut ini, dan kamu tidak perlu khawatir lagi karena memiliki kulit belang. Yuk simak baik-baik!

1. Rutin Memakai Sunscreen

Bukan hanya sebelum terpapar sinar matahari, ternyata sunscreen juga bisa digunakan untuk mengatasi kulit belang. Produk perawatan kulit tersebut bisa melindungi kulit dari paparan sinar UV matahari dan mempercepat proses perbaikan warna kulit. Gunakan sunscreen meski kamu hanya beraktivitas di dalam ruangan. Pilihlah tabir surya dengan Sun Protector Factor (SPF) minimal 30.

Jika kamu akan beraktivitas di luar ruangan selain menggunakan sunscreen dengan interval 2 jam sekali, jangan lupa juga untuk menggunakan topi dan pakaian tertutup agar kulit semakin terlindungi dari paparan sinar UV matahari.

Perawatan untuk Mencerahkan Kulit Belang (via Medical News Today)

2. Rajin Melakukan Eksfoliasi

Perawatan selanjutnya untuk menghilangkan belang baik di wajah ataupun badan adalah dengan melakukan eksfoliasi. Gunakan scrub berbahan alami yang banyak dijual di pasaran untuk mengangkat sel-sel kulit mati sekaligus mengembalikan warna kulit belang yang kusam menjadi tampak lebih cerah. Lakukan secara rutin setidaknya 2-3 kali seminggu agar hasilnya maksimal.

Selain pada badan, kamu juga perlu melakukan exfoliasiasi pada wajah. Kamu bisa memilih menggunakan peeling cream atau melakukan exfoliasi di klinik kecantikan. Setelah selesai, jangan lupa untuk memakai pelembab dan juga sunscreen.

Perawatan untuk Mencerahkan Kulit Belang (via Jovee)

3. Gunakan Produk Pencerah Kulit

Produk skincare yang mencerahkan bisa jadi pilihan untuk mengatasi kulit belang. Pilih skincare yang mengandung Vitamin C, mineral clay, glycolic acid, kojic acid, dan retinoid yang mampu mencerahkan warna kulit. Selain itu kandungan tersebut mampu mempercepat regenerasi sel kulit dan memperlambat produksi melanin, sehingga kulit gelap pun semakin memudar.

Perawatan untuk Mencerahkan Kulit Belang (via Okezone)

4. Konsumsi Makanan Kaya Antioksidan

Selain memberikan perawatan dari luar, kamu juga perlu memperhatikan asupan nutrisi yang tepa. Untuk mengatasi masalah kulit belang, perbanyaklah konsumsi bayam, wortel, dan brokoli untuk agar kulit belang tampak lebih cerah. Selain itu kamu juga perlu mengonsumsi makanan kaya antioksidan, seperti Omega-3 yang dapat merangsang pertumbuhan sel kulit baru.

Itulah beberapa cara mencerahkan kulit yang belang. Meski demikian, perlu diingat bahwa setiap langkah perawatan memerlukan konsistensi. Pastikan rutin melakukan perawatan si atas sampai warna kulit kembali rata seperti semula. Selamat mencoba!

Perawatan untuk Mencerahkan Kulit Belang (via Kompas)