Sertu Rizka Nurjanah meninggal dunia pada Minggu (6/11). Rizka menghembuskan napas terakhir saat menjalani perawatan di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto Jakarta karena sakit tumor otak. Dalam laman Instagram pribadinya, terungkap foto terakhir Sertu Rizka Nurjanah sebelum meninggal dunia.
Foto tersebut diunggah di Instagram @rizkanurjanah22 pada Sabtu (5/11) atau sehari sebelum Rizka meninggal. Dalam foto itu nampak Rizka sedang tersenyum ketika dijenguk oleh seorang kerabatnya. Selang oksigen terpasang dihidungnya. Rizka masih berusaha untuk tersenyum meski kondisinya mungkin sedang tidak baik.
“Bismillahurrahmaanirrahiim Allahuma Yasir Walatuasir hamba butuh qunfayakunmu yarabb sembuhkankanlah kami Ya Allah..,” tulisnya di postingan akun Instagram tersebut. Banyak warganet yang berduka dan menghaturkan rasa duka cita mendalam untuk kepergian wanita yang dikenal sosok yang ceria.
Sebelum meninggal bahkan Rizka masih mendapatkan kesempatan untuk mendatangi tanah suci. Ia melakukan ibadah umrah. Padahal kondisi Rizka yang alami kebutaan karena penyakit tumor otak, membuat penglihatannya terganggu namun Rizka tetap bersemangat menjalani ibadah.
Ia menggunakan kursi roda. Ia mendatangi tempat-tempat suci di Mekkah dan Madinah. Keinginan Rizka untuk melakukan ibadah umrah sudah terkabul. Sepulang dari umrah, nampaknya kondisi kesehatan Rizka menjadi tidak baik dan dilarikan ke rumah sakit sampai akhirnya meninggal dunia.
Kabar meninggalnya Rizka diunggah oleh akun Instagram miliknya. “Assalamualaikum Wr.Wb. Innalillahiwainnalillahi Rojiun. Telah meninggal dunia Sertu (K) Rizka Nurjanah (Abituren Ba PK 20). Hari/tgl : Minggu, 6 November 2022Pukul : 20.47 WIB. Tempat : Ruang Rawat Dokmil RSPAD,” tulis kabar duka itu.
Foto Terakhir Sertu Rizka Nurjanah Sebelum Meninggal Dunia, Tebar Senyum Perpisahan (Instagram @rizkanurjanah22)
“Rencana Pesemayaman : Pukul 09.00 WIB dari Rumah Duka menuju Masjid Garogol. Rencana Pemakaman: Pukul 10.00 WIB di Gorogol Cicalengka dengan menggunakan upacara Militer. Demikian yang dapat kami laporkan ijin. Wassalamualaikum Wr. Wb,” tulis pengumuman tersebut.
Setelah jenazah Rizka dibawa ke kampung halamannya di Jawa Barat, pihak keluarga melakukan proses persemayaman jenazah Rizka di rumah duka. Banyak para pelayat dari instansi TNI yang hadir untuk memberikan penghormatan terakhir untuk Rizka. Proses pemakaman pun dilakukan dengan pemakaman ala militer.
Foto Terakhir Sertu Rizka Nurjanah Sebelum Meninggal Dunia, Tebar Senyum Perpisahan (Instagram @rizkanurjanah22)