Miris! Karier Aktor Terbaik Ini Hancur Seketika Usai Ketahuan Pesan PSK, Diduga Beri Bayaran Sampai Rp420 Juta

Karier aktor terbaik China, Li Yifeng langsung hancur setelah ketahuan terlibat kasus dugaan prostitusi.

Nama Li Yifeng ramai dibicarakan beberapa hari terakhir. Hal ini setelah aktor terbaik China itu diisukan terlibat dalam kasus layanan prostitusi. Dugaan ini bermula saat Li Yifeng mendadak tidak muncul dalam acara brand yang digelar pada 2 September 2022 lalu.

Ketika itu, aktor yang sempat dikabarkan berpacaran dengan Fang Anna ini tidak memberikan pernyataan apapun melalui media sosialnya untuk menjelaskan ketidakhadirannya ini. Dari sini lah, mencuat rumor kalau Li Yifeng ditangkap karena kasus dugaan prostitusi.

Netizen sempat mengaitkan permasalahan ini dengan kasus Li Yundi yang juga tiba-tiba menghilang dan ternyata ditangkap karena kasus prostitusi. Tapi beberapa saat kemudian, pemain drama Swords of Legends ini muncul dan memberikan klarifikasi kalau alasannya tidak hadir karena aturan Covid-19.

Dilansir dari KBIZoom, kebenaran kabar ini terjawab setelah kepolisian Beijing mengeluarkan pernyataan resmi pada 10 September 2022. Di mana, polisi memberitahukan kalau Li Yifeng ditahan karena terbukti menyewa layanan prostitusi.

Di laman resmi Polisi Beijing di Weibo (media sosial terbesar di China), aktor berusia 35 tahun ini sudah mengakui seluruh tudingan dan saat ini tengah ditahan dan dikenai sanksi administratif sesuai dengan hukum yang berlaku. 

Setelah pemberitahuan polisi itu keluar, Li Yifeng sempat memberikan bantahan. Dia mengunggah pemberitahuan berisi koreksi dan pernyataan yang menyatakan dirinya sama sekali tidak bersalah. Tapi unggahan itu hanya bertahan selama 30 menit. Setelahnya, bantahan itu dihapus.

Usai penangkapan ini, muncul sebuah artikel yang membeberkan aktivitas ilegal sang aktor. Dilansir dari Jaynestar, Li Yifeng disebut selalu mengunjungi clubhouse lokal saat pulang ke kampung halamannya. Artikel itu juga menuduh Li Yifeng memberikan tarif hingga 200.000 Yuan (Rp428 juta) dalam setiap kunjungan dan dia meminta dua sesi yang berbeda.

Tidak hanya itu saja, ada pula pernyataan yang mengatakan bahwa Li Yifeng mengeluarkan uang 6.000 yuan (Rp12,8 juta) untuk menghabiskan satu malam dengan seorang gadis berusia 14 tahun. Dia juga disebut selalu bersikeras memakai kacamata hitam saat melakukan aktivitas seksual bersama seorang PSK untuk melindungi identitasnya.

Ling Yifeng 1 (Tribun)

Rumor lain juga menyebut kalau Li Yifeng kencan dengan gadis seksi dari Blase Loan-Loan hingga berteman dengan idol yang memiliki skandal. Walaupun sudah muncul berbagai rumor, tapi sampai saat ini belum ada satu pun klaim yang terbukti benar. 

Meski begitu, publik tentu dibuat syok dengan kabar penangkapan Li Yifeng ini. Namun, mereka juga marah karena Li Yifeng sebagai publik figur tidak memberikan contoh yang baik. Dia dianggap tidak serius merenungkan kesalahannya. Sebab, Li Yifeng malah mencoba untuk menutupi perbuatannya.

Saat ini, Li Yifeng tengah menghadapi konsekuensi dari perbuatannya. Selain akan terancam hukuman penjara, kemungkinan besar, dia akan dilarang kembali ke industri hiburan China. Tidak hanya itu saja, 13 brand besar salah satunya merek fashion mewah, Prada yang memakainya sebagai brand ambassador sudah menghentikan kontrak. 

Mereka langsung memecat Li Yifeng karena dinilai mencerminkan nilai buruk. Li Yifeng juga diharuskan mengganti rugi atau memberikan kompensasi pada semua brand karena diputus kontrak akibat kasus prostitusi.

Ling Yifeng 2 (Instagram)

Lebih jauh, potret Li Yifeng di halaman acara Supreme People’s Procuratorate of China yang diunggah di Weibo juga sudah dihapus. Begitu juga dengan The Mid-Autumn Festival yang membatalkan penampilan Li Yifeng di menit-menit terakhir. 

Sebagai informasi, Li Yifeng alias Evan Li ini merupakan aktor dan penyanyi ternama yang mulai berkarier sejak tahun 2007 setelah muncul dalam ajang pertunjukkan bakat China bertajuk My Hero. Selama berkarier, Li Yifeng pernah meraih gelar sebagai Aktor Terbaik di Tiongkok.

Dia terkenal setelah membintangi banyak drama populer seperti Swords of Legends (2014), Sparrow (2016), The Lost Tomb (2015), The Legend of Chusen (2016), hingga Fearless Whispers (2020). Setelah membintangi drama terbaru Daybreaker(2022), dia juga dijadwalkan untuk tampil dalam drama Yun Shang Zhi Ren yang belum mengumumkan tanggal penayangan.

Ling Yifeng 3 (DramaPanda)