Pilu! Bela Palestina, Supermodel Hollywood Ini Kehilangan Banyak Pekerjaan Sampai Dijauhi Sahabat Dekatnya

Supermodel Hollywood, Bella Hadid akui banyak diputus kerjasama brand dan ditinggalkan teman usai membela Palestina.

Konflik antara Israel dan Palestina kembali memanas. Di awal Agustus 2022 lalu, Israel melakukan serangan di Jalur Gaza dan kompleks masjid Al Aqsa. Serangan ini tentu menuai kecaman dari masyarakat di seluruh dunia, tidak termasuk dari kalangan publik figur.

Bahkan ada supermodel Hollywood yang rela kehilangan banyak pekerjaan dan dijauhi teman-temannya karena terang-terangan membela Palestina. Adapun sosok itu adalah Bella Hadid. Adik dari Gigi Hadid ini pernah ikut turun ke jalan menyuarakan pembebasan untuk Palestina.

Selain karena Palestina merupakan tanah kelahiran sang ayah, Bella memutuskan untuk membela negara tersebut karena merasa iba melihat korban terus berjatuhan di Palestina akibat serangan Israel. Dia ingin melindungi dan mendukung saudara-saudaranya di Palestina sebaik mungkin.

"Saya berdiri bersama saudara dan saudari Palestina, saya akan melindungi dan mendukung Anda sebaik mungkin. AKU CINTA KAMU. Saya merasakan apa yang Anda rasakan. Dan aku menangis untukmu. Saya berharap saya bisa menghilangkan rasa sakit Anda," tulis Bella Hadid di postingan Instagramnya.

Keputusannya membela Palestina, ternyata mempengaruhi karier dan kehidupan sosial Bella Hadid. Sejumlah pihak tampaknya kurang suka dengan berbagai kritikan yang dilontarkan Bella terkait perang berkepanjangan yang terjadi di Palestina.

Terkait hal ini, putri pasangan model Yolanda Hadid dan pengusaha Mohamed Hadid itu mengakui banyak brand yang menghentikan kerja sama dengannya. Selain itu, bahkan Bella Hadid ditinggalkan oleh teman dekatnya sendiri.

Bella Hadid Turun Ke Jalan Untuk Palestina (Instagram)

"Ada banyak sekali brand yang berhenti bekerja sama denganku. Banyak temanku yang juga menjauhiku. Aku ada beberapa teman yang benar-benar meninggalkanku bahkan teman-teman yang sering makan malam denganku di Jumat malam, selama tujuh tahun, sekarang mereka tidak mau membiarkanku masuk ke rumah mereka," ungkap Bella Hadid pada jurnalis Tagouri di podcast, The Rep.

Meski merasakan dampak yang kurang menyenangkan, model 25 tahun itu tidak peduli. Dia mengaku akan tetap berkomitmen untuk meneruskan kampanyenya dalam upaya membebaskan Palestina dari Israel.

"Aku ada kecemasan besar jika tidak mengatakan apa yang benar dan tidak bisa menjadi yang dibutuhkan orang setiap waktu. Tapi aku juga sadar aku sudah cukup belajar, aku cukup tahu keluargaku, aku cukup tahu sejarah dan itu sudah cukup," tandas Bella Hadid.

Konflik Israel-Palestina (Republika)