Ibu dan anak yang tewas dalam insiden kapal tenggelam di Labuan Bajo pada Selasa, 28 Juni 2022, ternyata merupakan ibu dan adik dari aktris, Ayu Anjani. Melalui Instastory-nya, wanita yang juga dikenal selebgram itu tidak mampu menyembunyikan kesedihan kehilangan dua orang yang dicintainya.
Ayu Anjani lantas mengungkap penyesalan pada sang ibu, Jumiatun Widaningsih dan adiknya, Annisa Fitriani. Membagikan foto bersama sang ibu, Ayu meminta maaf karena belum sempat memenuhi janji untuk menjadi anak yang baik. Ayu Anjani juga menyesal belum sempat mencium kaki ibunya.
“Ma, maafin Ayu belum bisa jadi anak yang baik buat mama. Ayu belum sempat minta maaf sambil cium kaki mama. Maafin Ayu yang terlalu cuek. Maafin Ayu yang selalu lalai,” tulis Ayu Anjani sambil memperlihatkan potret kebersamaan dengan ibunya di dalam mobil.
Meski begitu, Ayu masih merasa bersyukur karena sang ibu masih berkesempatan melihat cucu-cucunya dan sempat menikmati liburan bersama. Dia pun berjanji akan menjadi orang sukses seperti harapan ayah dan ibunya. Ayu Anjani juga meminta ibunya untuk tenang karena dia akan menjaga ayahnya.
Tidak hanya pada sang ibu, Ayu juga mengungkap penyesalan pada adiknya, Annisa Fitriani. Dia belum sempat memenuhi janji untuk mengajak wanita yang disapa Icha itu untuk liburan ke luar negeri. Ayu Anjani juga belum sempat memberikan parfum dan softlens yang diminta oleh sang adik.
“Cong, kita kan mau jalan-jalan ke luar negeri, gue udah planningin, gue udah ada duitnya nih buat kita jalan-jalan, tapi kenapa sekarang lo enggak bisa? Gue sudah beliin softlens sama parfum yang lu minta kemarin,” tulis Ayu Anjani mengiringi foto selfie dengan adiknya.
Foto: Ayu Anjani (Instagram)
“Maafin gue telat ngasih karena gue pikir kan gue ke Bajo nyamperin kalian, tapi lo kenapa tripnya kejauhan cong?? Ntar siapa yang chattingan sama gue sampe malem lagi? Siapa yang kirim-kirim video TikTok lagi ke gue selain Anne? Cong, gue kangen. I Love U Adekku,” pungkas Ayu Anjani.
Sebagai informasi, Jumiatun Widaningsih dan Annisa Fitriani merupakan dua korban tewas dalam insiden kapal wisata yang tenggelam di perairan Pulau Kambing, Labuan Bajo. Sebelum tenggelam, kapal yang mengangkut total 24 orang itu diterpa cuaca buruk dan gelombang tinggi. Jenazah ibu dan anak itu pun ditemukan di dasar laut dekat dengan TKP kapal tenggelam.
Ayu Anjani mengaku sampai saat ini belum bisa tidur dan makan cukup setelah mendapat kabar duka itu. Walau demikian, Ayu mengungkap rasa terima kasih atas doa yang diberikan untuk keluarganya. Dia juga mengatakan jenazah ibu dan adiknya akan dimakamkan di Jakarta.
Foto: Ayu Anjani (Instagram)