Liburan open trip memang bisa dijadikan pilihan buat kamu yang enggak suka melakukan solo traveling. Terlebih kalau kamu termasuk orang yang awam soal dunia wisata. Enggak ada salahnya kamu mencoba ikutan liburan open trip.
Selain kamu bisa mendapatkan pengalaman dan teman baru. Ternyata ada manfaat ikut liburan open trip lain yang bisa kamu peroleh. Apa saja?
1. Lebih Hemat
Liburan open trip biasanya memberikan pilihan paket yang lebih murah karena kuota yang dibuka banyak. Berbeda dengan solo traveling, biaya yang dikeluarkan saat open trip ditanggung bersama-sama. Jadi lebih ringan. Bagi kamu yang suka traveling low budget, ikut liburan open trip ini bisa jadi solusi.
2. Jadwal Sudah Diatur
Liburan Open Trip (via Bafageh)
Manfaat lain ikut liburan open trip adalah kamu tidak perlu repot-repot mengatur jadwal liburan dan bikin itinerary. Semua sudah tersedia, kamu tinggal duduk manis dan berwisata. Kamu hanya perlu menyesuaikan jadwal kesibukan kamu dan jadwal open trip biar enggak bentrok.
3. Punya Teman Baru
Liburan Open Trip (via Detik)
Liburan open trip artinya kamu pergi berlibur bersama dengan banyak orang yang tidak kamu kenal bahkan belum pernah bertemu sebelumnya. Tapi kamu bisa kok berkenalan dan memulai pertemanan dari open trip tersebut. Buat kamu yang jomblo, cari jodoh di open trip juga bisa lho.
4. Pengalaman Baru
Liburan Open Trip (via Facebook)
Saat open trip biasanya pemandu wisata akan mengenalkan seperti apa tempat tujuan wisata yang akan dikunjungi. Mereka akan menjelaskan mengenai sejarah dan asal-usul destinasi tersebut.
Nah itu tadi manfaat ikut liburan open trip yang enggak kalah serunya dibanding dengan solo traveling. Kalau kamu lebih suka mana?
Liburan Open Trip (via Star Jogja FM)