Kehidupan artis India atau Bollywood ternyata tidak jauh dari para selebriti Indonesia. Segala gerak-gerik mereka juga langsung menjadi perbincangan publik. Seperti yang pernah dialami oleh Aamir Khan. Siapa yang tidak mengenal sosok aktor ganteng ini. Aamir merupakan salah satu aktor ternama di Bollywood. Bersama Shah Rukh Khan, dia juga merupakan artis India yang sudah terkenal sampai ke mancanegara.
Beberapa waktu lalu, Aamir Khan menuai pujian dari publik. Hal ini setelah beredar kabar yang mengatakan kalau Aamir memberikan bantuan pada warga secara diam-diam. Di media sosial, viral pernyataan yang mengatakan Aamir membagikan kantong berisi 1 kg tepung dengan masing-masing kantongnya diselipkan uang senilai Rp3 juta. Meski begitu, kabar ini belum ada konfirmasi.
Tapi di balik kehidupannya yang menuai pujian, Aamir Khan juga pernah menuai cibiran karena dua kali menikah beda agama. Bahkan dia disebut pernah berselingkuh sampai memiliki anak. Aktor 57 tahun itu diketahui menikah pertama kalinya dengan cinta pertamanya semasa kecil yang tinggal tidak jauh dari rumahnya. Sosok istri pertama Aamir Khan itu adalah sutradara ternama India yakni Renna Dutta.
Hubungan Aamir Khan dan Renna Dutta sejak awal sudah mendapat pertentangan keluarga karena diduga terkait perbedaan agama. Sebagai informasi, Aamir beragama Islam sementara Reena menganut agama Hindu. Tapi karena cintanya yang begitu besar, Aamir Khan nekat kawin lari dengan Reena Dutta karena tidak kunjung mendapatkan restu di tahun 1986.
Dari pernikahan itu, keduanya dikaruniai dua orang anak yang diberi nama Ira Khan dan Junaid Khan. Hubungan mereka berjalan harmonis tanpa ada berita miring. Namun secara tiba-tiba, setelah 15 tahun bersama, Aamir dan Reena memutuskan untuk bercerai. Keduanya resmi berpisah pada 2002. Walau begitu, hubungan keduanya masih berjalan dengan baik.
Akan tetapi, perpisahan mereka sangat menghebohkan publik. Sampai akhirnya tidak lama setelah perceraian mereka, muncul nama Kiran Rao, yang disebut dekat dengan Aamir. Sutradara kelahiran 1973 itu pun diduga menjadi penyebab perpisahan sang aktor dengan Reena. Tapi kabar itu sudah dibantah.
Foto: Aamir Khan (Berbagai Sumber)
Aamir Khan dan Kiran Rao mengaku baru berhubungan menjelang putusan perceraian Aamir dan Reena. Tiga tahun setelah bercerai tepatnya 2005, Aamir Khan baru menikahi Kiran Rao, yang lagi-lagi memiliki keyakinan yang berbeda darinya. Kiran juga diketahui menganut agama Hindu. Sebelum menikah, keduanya sempat dikabarkan kumpul kebo atau tinggal bersama tanpa ikatan pernikahan.
Terlepas dari itu, keharmonisan rumah tangga mereka pun sering membuat banyak orang iri. Tapi lagi-lagi, Aamir Khan secara mengejutkan mengumumkan bercerai dari Kiran Rao. Keduanya berpisah setelah 15 tahun bersama. Aamir dan Kiran dikabarkan resmi cerai pada Juli 2021. Meski demikian, pasangan yang dikaruniai satu orang anak itu tetap terlihat kompak dalam berbagai kesempatan.
Akan tetapi selain itu, Aamir Khan juga pernah diisukan memiliki anak dari hasil perselingkuhannya dengan seorang jurnalis Inggris bernama Jessica Hines saat masih menikah dengan Reena. Kabarnya, pertemuan Aamir dengan wanita bule itu terjadi di lokasi syuting film Ghulam yang tayang tahun 1998 silam. Setelah itu, keduanya disebut sudah tinggal seatap tanpa ikatan pernikahan.
Foto: Aamir Khan (Berbagai Sumber)
Sampai akhirnya, ramai kabar yang menyebut kalau Jessica Hines hamil. Parahnya lagi, mencuat isu yang menyebut kalau Aamir meminta Hines untuk menggugurkan anak tersebut atau melepaskan hubungan mereka. Jessica Hines tidak mau menurut dan memilih untuk melahirkan anak mereka dan membesarkannya seorang diri di negaranya.
Kini, Aamir Khan ramai diperbincangkan dekat dengan aktris muda yang juga lawan mainnya bernama Fatima Sana Shaikh. Wanita berusia 29 tahun itu pun terseret sebagai orang ketiga penyebab retaknya rumah tangga Aamir dengan Kiran Rao. Bahkan belum sampai satu tahun berpisah, Aamir Khan sudah dikabarkan siap menikah dengan Fatimah Sana Shaikh. Meski begitu, belum ada konfirmasi terkait kabar ini.
Foto: Aamir Khan (Liputan 6)