Memang terkadang kesal jika terus-menerus disebut pendek. Padahal kita juga menginginkan tinggi badan yang ideal. Untuk mewujudkan hal itu, tidak jarang orang mengkonsumsi obat-obatan. Padahal ada cara lain yang bisa dilakukan untuk membuat tubuh tinggi yakni dengan olahraga .
Ada beberapa gerakan olahraga yang bisa membantu menambah tinggi badan. Bahkan gerakan ini dapat dilakukan di rumah jadi kamu tidak perlu pergi ke luar. Apa saja gerakan olahraga untuk meninggikan badan itu? Scroll artikel ini ya!
1. Spot Jump
Gerakan spot jump ini tentu sudah tidak asing lagi untuk kamu yang pernah mengikuti pelajaran olahraga saat masa-masa sekolah. Gerakan ini dipercaya bisa membantu memanjangkan tulang kaki. Untuk melakukannya, kamu perlu memulai dengan posisi jongkok. Kemudian lompat setinggi mungkin, dan akhiri di posisi jongkok kembali. Lakukan gerakan ini sebanyak 20 kali dalam sehari atau sesuai dengan kesanggupan kamu dengan mengkombinasikan dengan olahraga peninggi badan lainnya.
2. Push Up
Foto: Olahraga Untuk Tinggi Badan (Popsugar)
Beberapa orang masih bertanya-nya, bisakah push up meninggikan badan. Ternyata jawabannya, push up sangat efektif untuk meninggikan badan. Jika dilakukan dengan rutin, olahraga ini bisa membentuk otot-otot tubuh serta membantu menambah berat badan.
3. Pull Up
Foto: Olahraga Untuk Tinggi Badan (Halodoc)
Bergelantungan atau pull-up merupakan gerakan olahraga lainnya yang berguna untuk meninggikan badan. Kamu hanya perlu meletakkan beban pada kedua tangan dan menggantungkan tubuh pada bar sambil meregangkan otot. Lakukan gerakan ini dua atau tiga kali pull-up untuk memaksimalkan latihan dan ulangi selama 5-7 menit. Namun sebelumm melakukan gerakan olahraga ini, pastikan tiang untuk menyangga berat badan kamu sudah sangat kuat dan aman digunakan.
4. Legs Up
Foto: Olahraga Untuk Tinggi Badan (Lemonilo.com)
Gerakan olahraga ini dilakukan dengan mengangkat kedua kaki ke atas. Cara melakukannya, kamu harus telentang sepenuhnya lalu angkat kaki mengarah ke atas, kamu bisa meggunakan tembok. Usahakan agar kaki tetap lurus. Tahan gerakan ini 60 detik kemudian ulangi terus dalam rentang waktu 10 menit. Bila dilakukan secara rutin, gerakan ini bisa membuat tubuh kamu lebih tinggi.
5. Lompat Tali
Foto: Olahraga Untuk Tinggi Badan (Tabloidbintang)
Mirip seperti spot jump, lompat tali atau skipping juga dilakukan dengan melompat. Namun bedanya, olahraga ini membutuhkan media tali. Jika tidak memiliki tali, ikatan karet gelang yang membentuk tali juga bisa digunakan sebagai alternatif. Namun gerakan olahraga ini sebaiknya dilakukan di bagian yang sedikit lebih luas seperti di teras agar tidak merusak barang-barang.
Olahraga skipping tidak hanya menyenangkan, tetapi juga bisa membuat tubuh jadi lebih tinggi. Saat melakukannya, pastikan kedua kaki melompat bersamaan dan fokus saat melakukan gerakan ini agar bisa meminimalisir resiko cedera. Durasi ideal bagi pemula untuk lompat tali adalah 10 menit. Tapi jika sudah terbiasa, kamu bisa menambah durasi menjadi 15-20 menit setiap harinya.
Foto: Olahraga Untuk Tinggi Badan (Tempo.co)