Disebut Batal Nikah dengan Ridho Ilahi, Terungkap 5 Kontroversi Dinar Candy

Dinar Candy dikabarkan batal menikah dengan Ridho Ilahi. Artis yang juga seorang DJ ini dikenal dengan sederet kontroversinya.

Dinar Candy  dan Ridho Ilahi berencana untuk menikah. Namun justru keduanya memutuskan untuk membatalkan pernikahan. Dinar diduga memutuskan hubungan dengan Ridho karena pemain FTV itu terlalu sering cemburu dengannya.

Banyak pihak yang menyayangkan Dinar dan Ridho putus. Mengingat keduanya berencana untuk menikah. Bahkan Dinar sudah membelikan satu unit mobil untuk Ridho sebagai bukti cintanya yang besar.

Kepada Irfan Hakim di channel YouTube deHakimsStory, Dinar membenarkan hal itu. Ia mengaku lelah karena sering bertengkar dengan Ridho terkait hal-hal kecil yang sebenarnya tak perlu diributkan. Ia masih berpikir-pikir apakah akan kembali kepada Ridho atau memang mencari sosok pria lain.

Ngomong-ngomong tentang Dinar, wanita berdarah Sunda ini memang dikenal dengan sederet kontroversinya. Makanya untuk urusan kisah cinta, Dinar memang sering kurang beruntung. Bisa jadi banyak pria yang kurang nyaman pacaran dengan sosok wanita yang kerap menjadi buah bibir karena sederet kontroversinya. Berikut ini 5 kontroversi yang pernah diakukan Dinar.

1.    Buka Baju di Pinggir Jalan

Pada tahun 2018 silam, Dinar pernah membuka baju di pinggir jalan ketika tim unggulannya Prancis melaju ke final Piala Dunia. Dinar pun dengan santainya melakukan hal tersebut dan menjadi viral. Yang jelas apa yang dilakukannya hanyalah sensasi belaka.

2.    Minta Dihamili

Dinar pernah minta dihamili oleh pria selama PSBB terjadi di Jakarta di awal masa pandemi. Dinar mengaku pekerjaannya banyak yang tertunda karena kondisi PSBB yan membuatnya tak memiliki penghasilan sebagai DJ. Akhirnya daripada menganggur, Dinar malah minta dihamili.

Disebut Batal Nikah dengan Ridho Ilahi, Terungkap 5 Kontroversi Dinar Candy (Instagram @dinar_candy)

3.    Jual Pakaian Dalam

Lama tak bekerja membuat Dinar harus memutar otak demi mendapatkan penghasilan. Dinar pernah menjual celana dalam bekas dengan harga yang cukup mahal mencapai puluhan juta. Ada pria yang rela menggelontorkan uang demi mendapatkan celana dalam bekas Dinar.

4.    Pakai Bikini di Pinggir Jalan

Pakai bikini di pinggir jalan pernah dilakukan Dinar karena bukti protes PPKM diperpanjang. Dinar memakai bikini dan membuatnya jadi viral. Polisi pun sempat mengamankan Dinar dan dibawa ke kantor Polisi untuk dimintai keterangan.

5.    “Ribut” dengan Atta Halilintar

Tahun 2019 Dinar Candy  pernah melontarkan pernyataan yang diduga menyerang Atta Halilintar terkait permasalahan YouTuber itu dengan Bebby Fey.Sampai menggandeng pengacara, Dinar akhirnya meluruskan pernyataannya bahwa sama sekali dia tidak menyindir ihak manapun.

Disebut Batal Nikah dengan Ridho Ilahi, Terungkap 5 Kontroversi Dinar Candy (Tribun Jateng)