Boy William dan Giorgino Abraham dalam waktu yang berdekatan mengumumkan jika mereka positif Covid-19 . Tapi di balik kabar itu, Boy dan Giorgino malah dituduh hanya berpura-pura demi sebuah endorse. Lantas bagaimana tanggapan Boy William dan Giorgino Abraham menanggapi tudingan tersebut? Scroll artikel ini ya!
Boy William dan Giorgino Abraham positif Covid-19. Keduanya memberitahu kabar tidak mengenakkan tersebut melalui laman Instagramnya. Pada Sabtu (30/1), Giorgino mengunggah foto dirinya terbaring di ranjang rumah sakit. Dia pun mengatakan akan segera kembali dalam keadaan baik.
Sementara itu, Boy William membagikan fotonya saat di cek kesehatannya oleh seorang tenaga medis pada Minggu (31/1). Berpose sambil mengacungkan ibu jarinya, Boy William yang sudah dua kali terinfeksi Covid-19 mengajak pengikutnya untuk berhati-hati dan tetap menjaga kesehatan mereka.
“Jadi guys, aku kena Covid lagi. Hati-hati semuanya. Tetap jaga jarak dan tetap sehat. Omicron lagi rame nih. Terima kasih Tuhan karena @medizenclinic selalu siap siaga memberikan pertolongan,” tulis Boy William mengiringi foto yang diunggahnya.
Unggahan kedua aktor ini lantas dibanjiri ucapan doa dari sejumlah rekan artis dan netizen. Mereka berharap Boy dan Giorgino cepat sehat kembali. Tapi tidak hanya itu, sebagian netizen justru menyebut kalau Boy William dan Giorgino Abraham hanya pura-pura positif Covid-19 karena settingan dan endorse.
Boy William – Giorgino Abraham (Instagram)
Menanggapi tuduhan tersebut, Boy William dan Giorgino Abraham memberikan jawaban melalui Instastory masing-masing. Boy tampak tidak terima dan mengatakan kalau Covid-19 menyebalkan hingga dia sampai terinfeksi lagi.
“Kenapa beberapa pada mikir gue kena Covid itu settingan? For endorsement? Lol. Saya berharap itu disetting buat endorsement. Covid menyebalkan, tetapi sayangnya, saya terinfeksi lagi. Semuanya stay safe,” tulis Boy William.
Senada dengan Boy, Giorgino Abraham mengaku bingung melihat reaksi banyak orang yang menuduhnya terinfeksi Covid-19 karena endorse. Meski begitu, dia tidak mempermasalahkan hak seseorang dalam berpendapat.
“Gue benar-bener bingung sama orang-orang yang berpikir kalau gue yang terpapar covid ini adalah bagian dari endorsement. Well itu adalah hak kalian sih untuk berpikiran seperti itu. Nggak masalah,” ungkap Giorgino Abraham.
Namun, pria yang santer dikabarkan dekat dengan Yasmin Napper ini hanya berharap tidak merasakan apa yang dialaminya hanya untuk pembuktian.
“Tapi satu hal yang pasti gue harap kalian ngga ngerasain apa yang gue rasain saat ini karena jangan sampai kalian harus ngerasain dulu apa yang gue rasain hanya untuk pembuktian kalian sendiri. Di manapun kalian berada, tetap aman,” pungkas Giorgino Abraham.
Angka kasus Covid-19 memang kembali meningkat. Selain Boy William dan Giorgino Abraham, sejumlah artis seperti Enzy Storia, Clairine Clay hingga Randy Pangalila juga tengah menjalani perawatan usai terpapar Covid-19 .
Boy William – Giorgino Abraham (Instagram)