Salah satu produk perawatan kulit yang wajib dimiliki adalah tabir surya atau sunscreen . Penting untuk semua usia, berapa harga sunscreen Emina di Indomaret?
Sebelum menjawab pertanyaan tersebut, kamu perlu tahu dulu pentingnya menggunakan sunscreen. Sinar ultraviolet yang dipancarkan matahari sangat berbahaya bagi kulit. Efeknya lebih buruk dari menghitamkan kulit, yaitu juga menimbulkan flek hitam dan komedo. Bahkan, bisa memicu timbulnya tanda-tanda penuaan dini lainnya lebih cepat dan dalam jangka panjang terjadi kanker kulit.
Jika sehari-hari kamu aktif berkegiatan di dalam ruangan bukan berarti kamu tidak membutuhkan sunscreen, ya. Meskipun bisa terhindar dari paparan langsung sinar UVA dan UVA matahari, kulitmu tetap berpotensi mengalami semua masalah kulit yang telah disebutkan tadi.
Kulit yang menggelap bisa disebabkan oleh pantulan sinar matahari dari kaca jendela, lho! Kulit kering dan kusam juga bisa terjadi karena terlalu lama berada di ruangan ber-AC. Jadi, aktivitas di dalam ruangan tidak menjamin kulitmu tidak rusak, ya!
Harga Sunscreen Emina di Indomaret (via Specialists in Dermatology PLCC)
Nah, sunscreen Emina punya banyak sekali manfaat untuk menjaga kulitmu tetap sehat dan cantik. Kandungan SPF 30 di dalamnya mampu melindungi kulit dari paparan sinar UV hingga 97%. Tanda penuaan dini seperti kulit kering, flek hitam, kerutan dan garis halus juga akan teratasi dengan produk ini.
Harga Sunscreen Emina di Indomaret (via Klik Indomaret)
Kandungan dalam Emina Sun Battle SPF 30 PA+++ juga bermanfaat untuk menjadikan kulit lembab, glowing, dan tenang. Tidak hanya itu, produk yang aman bagi kulit ini juga dapat melembutkan dan mengenyalkan kulit. Teksturnya yang ringan dan tidak lengket di kulit membuat produk ini ramah terhadap segala usia.
Sudah tahu, kan, pentingnya Sun Battle SPF 30 PA+++ bagi kulitmu? Harga sunscreen Emina di indomaret adalah 30.000 rupiah saja untuk ukuran 60 ml. Gunakan secara rutin, ya!
Harga Sunscreen Emina di Indomaret (via Your wild Daisy)