Sederet Cerita Rakyat dari Jepang Ini Terkenal Mengandung Kutukan, Lho!

Sederet Cerita Rakyat dari Jepang Ini Terkenal Mengandung Kutukan, Lho!

Jepang terkenal dengan banyak legenda dan cerita rakyat yang beragam. Hal ini tak lepas dari peran mitologi kuno Jepang dan budayanya yang sangat kental. Meskipun dikenal sebagai negara yang berteknologi maju, namun hampir sebagian besar masyarakat Jepang masih sangat percaya mitos dan takhayul.

Jepang juga memiliki banyak kisah rakyat yang menjadi legenda yang akan membuat bulu kuduk auto merinding. Beberapa legenda rakyat Jepang ini nggak hanya membuat merinding saja, karena konon kisah-kisah ini menyimpan kutukan! Sampai-sampai, hanya mengetahuinya saja bisa membuat terseret dalam kutukannya.

Berikut ini sederet cerita rakyat Jepang yang terkenal mengandung kutukan di dalamnya!

1. Sekolah Mimpi

Cerita ini mengisahkan mengenai sebuah mimpi tanpa akhir yang dialami oleh seorang anak laki-laki. Cerita ini dikutuk dan akan menyebabkan siapapun yang mengetahuinya akan terjebak dalam mimpi yang sama.

Seorang anak laki-laki bermimpi bahwa dia sedang berada di sebuah sekolah yang nggak dikenalinya. Ia berlari di sepanjang lorongnya, menaiki tangga, dan telah mencari ke semua sudut sekolah tersebut, namun ia tidak menemukan jalan keluar dan hanya kembali ke tempatnya semula.

Lalu ia mendengar sesuatu di kejauhan, seperti langkah kaki yang semakin lama semakin keras terdengar. Ia berlari makin cepat, dan akhirnya ia menemukan pintu darurat, namun pintunya tertutup dan di kotak kuncinya tertulis, bahwa kunci tersebut ada di ruang kelas 108. Si anak pun mencari kunci tersebut di ruang kelas 108.

Kemudian suasananya mendadak menjadi sangat sepi. Si anak akhirnya memberanikan diri untuk membuka pintu kelas, dan yang ia temukan di sana adalah beberapa anak laki-laki dan perempuan, semuanya terpotong-potong kecil. Lantainya bersimbah darah.

2. Reiko Kashima

https://www.wattpad.com/

Reiko Kashima adalah seorang perempuan yang tinggal di Hokkaido. Suatu hari ia diserang oleh sekelompok pria dan meninggalkannya dalam keadaan sekarat. Saat ia merangkak untuk mencari bantuan, ia pingsan di sebuah rel kereta, dan sebuah kereta yang lewat membelah badannya menjadi dua di bagian pinggangnya.

Sekarang, ia terus bergentayangan di sekolah maupun rumah-rumah, mencari kakinya yang terpotong tersebut. Jika kalian bertemu dengannya, ia akan bertanya, "Di mana kakiku?" yang harus dijawab dengan "Di Jalan tol Meishin." Ia akan kembali menjawab dengan, "Tahu dari mana?," dan kalian harus menjawab dengan "Reiko Kashima yang memberitahuku." Kadang ia akan bertanya, "Siapa nama saya?," pada pertanyaan ini, jangan jawab dengan "Reiko Kashima," karena ia akan membunuh kalian. Jawablah dengan "Topeng Kematian Iblis", yang merupakan arti tulisan namanya. Jika kalian berhasil, ia akan merangkak menjauh, mencari korban lain.

Menurut kabar, konon, dalam waktu sebulan setelah kalian mendengar kisah ini, Reiko Kashima akan muncul di hadapan kalian.

3. Neraka Tomino

https://www.youtube.com/

Neraka Tomino adalah sebuah puisi Jepang yang akan mengutuk siapapun yang membacanya keras-keras dengan penyakit, kemalangan, bahkan kematian. Banyak orang yang merasa tidak enak bahkan hanya dengan membaca setengahnya.

https://ghoulchapel.bandcamp.com/