Sopir mobil Pajero Sport warna putih milik Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah, Tubagus Joddy sudah ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus kecelakaan yang terjadi si jalan tol Nganjuk, Jawa Timur, pada Kamis (4/11) lalu.
Joddy diduga melakukan pelanggaran Pasal 310 UU Nomor 22 Tahun 2009 Tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan. Jika terbukti melanggar pasal tersebut, Joddy bisa terancam hukuman selama 6 tahun penjara.
Sebagai sopir, Joddy diduga mengendarai kendaraan melewati batas kecepatan normal sehingga melakukan kelalaian, sehingga mobil yang ia kemudikan hilang kendali, sampai menewaskan Vanessa dan Bibi.
Tentu status tersangka ini menjadikan keluarga Vanessa dan Bibi menjadi lega. Sebab Joddy harus mempertanggungjawabkan perbuatannya, bahkan Milano Lubis, pengacara Vanessa berharap Joddy diganjar pasal berlapis akibat dugaan kesalahan itu.
Sebelum Joddy, sebenarnya beberapa artis di Indonesia juga ada yang pernah terlibat dalam peristiwa kecelakaan di jalan tol. Akibatnya mereka pun ditetapkan sebagai tersangka. Berikut beberapa artis yang pernah jadi tersangka dalam kasus kecelakaan.
Mobil Vanessa Angel Usai Kecelakaan (Kompas.com)
1. Saipul Jamil
Pedangdut Saipul Jamil pernah dijadikan tersangka dalam kecelakaan yang ia alami pada tahun 2011 silam, dalam perjalanan dari Bandung, Jawa Barat menuju Jakarta, di tol Cipularang KM 97. Mobil yang dikendarai Saipul terbalik dan membuat sang istri, Virginia Anggraeni meninggal dunia.
Polisi kala itu menyatakan bahwa Saipul telah melakukan kelalaian hingga menewaskan istrinya. Kala itu Saipul dianggal melanggar Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009, pasal 310 ayat 4, tentang lalu lintas.
Saipul Jamil (Tempo.co)
2. Dul Jaelani
Putra Ahmad Dhani, Abdul Qodir Jaelani alias Dul pernah mengalami kecelakaan tragis di jalan tol Jagorawi. Dul mengendarai mobil sedan bersama seorang temannya, dan mobil yang dikendarai menabrak kendaraan lain.
Berbeda dengan sopir Vanessa Angel yang mengalami kecelakaan tunggal, kecelakaan Dul menyebabkan 6 orang meninggal dunia dan 9 orang alami luka-luka. AKibat kecelakaan itu, Dul yang mengalami luka berat, sempat jalani persidangan, dan Ahmad Dhani harus memberikan santunan untuk istri dan anak-anak korban meninggal kecelakaan itu.
Dul Jaelani (Liputan6.com)