Viral Pria Makan Mi Instan Dengan Cara Teraneh, Netizen: Ini Sudah Melanggar Hukum Per-Mie-An

Viral Pria Makan Mi Instan Dengan Cara Teraneh, Netizen: Ini Sudah Melanggar Hukum Per-Mie-An

Siapa yang gak suka makan mie instan? Rasanya, hampir setiap orang pasti gak bisa nolak untuk makan makanan yang murah, praktis dan enak ini.

Biasanya, mie instan dikonsumsi dengan cara diaduk terlebih dulu. Ini perlu supaya seluruh bumbu yang sudah dituang ke piring bisa menyatu dengan mie sehingga rasanya jadi nikmat.

Tapi siapa yang menyangka kalo ada seseorang yang punya cara makan mie instan yang tak biasa. Hal ini terlihat dari sebuah video yang viral di TikTok @pinterpitutur.

Di awal video, terlihat caption yang bertuliskan  #teamgadiaduk dalam videonya. Sebagian orang pasti mengira bahwa caption tersebut berhubungan dengan makan bubur. 

Namun ternyata ketika ditonton, pria tersebut menunjukkan cara memakan mie instan yang sengaja tak diaduk. Ia malah memakan mie instan dengan cara mengambilnya sedikit demi sedikit dengan garpu, lalu dicocol di bumbu yang terpisah.

Ketika dimasukkan ke dalam mulut, pria tersebut tampak sangat senang. Pasalnya, ia merasa kalo mie instan yang dicocol tanpa diaduk itu sangatlah nikmat.

Viral seorang pria makan mie instan dengan cara teraneh (via tiktok)

Selain itu, pria ini juga meyakini banyak orang yang melakukan hal serupa. "Jujur pasti kalian kalau makan Indomie gini juga kan?" tanyanya di dalam caption unggahan tersebut.

Video ini kemudian menarik banyak perhatian warganet. Ribuan komentar pun bermunculan memenuhi kolom komentar unggahannya. 

“Ini sudah melawan hukum per-mi-an," komentar seorang warganet.

Warganet lain ikut berkomentar. "Kalau bubur mah maklum, tapi ini nggak bisa. Ini harus dihukum seberat-beratnya," ujar warganet ini.

"Astaga. Makan mi udah kayak rujak, dicocol-cocol gitu," tulis warganet lainnya di kolom komentar.

Sementara itu, hingga Rabu (29/9/2021), video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 3 juta kali di TikTok.

Viral seorang pria makan mie instan dengan cara teraneh (via tiktok)