Terjawab, Kenapa Masinis Commuter Line Selalu Pakai Sarung Tangan, Sementara Masinis Kereta Jarak Jauh Tidak

Masinis commuter line selalu memakai sarung tangan saat bertugas. Hal ini berbeda dengan kebiasaan masinis kereta jarak jauh.

Jika diperhatikan masinis kereta Commuter Line atau KRL menggunakan sarung tangan saat bertugas di dalam kabin masinis. Hal ini berbeda dibandingkan dengan masinis kereta jarak jauh yang tidak pernah memakai sarung tangan ketika bertugas menjalankan kereta dari daerah satu ke daerah lain.

Ternyata alasannya masinis Commuter Line menggunakan sarung tangan karena Commuter Line adalah kereta rel listrik. Sebagai  masinis dituntut untuk mengendalikan kereta dengan baik sepanjang perjalanan. Masinis Commuter Line harus memiliki keahlian dibandingkan masinis kereta api jarak jauh.

Masinis Commuter Line harus bisa mencengkram saat mengoperasikan KRL, misalnya sarung tangan bisa mengurangi efek licin pada bagian telapak tangan akibat keringat, karena bisa mempengaruhi handle control di kabin masinis.

Dilansir dari Instagram @curhatkrl, masinis memakai sarung tangan bisa  mencegah munculnya arus listrik berlebih yang mengalir dari bagian pantograf ke handle control atau sakelar-sakelar panel control yang berada di kabin lokomotif.

Lalu kenapa justru masinis kereta jarak jauh tidak mengenakan sarung tangan? Sebab kereta jarak jauh adalah kereta diesel bukan kereta listrik. Bagian lokomotifnya pun menggunakan diesel bukan dari listrik.

Masinis Commuter Line Menggunakan Sarung Tangan (Topcareer)

Kebanyakan sarung tangan yang dipakai  masinis Commuter Line berwarna putih. Pemilihan warna sarung tangan bukan tanpa sebab. Warna putih dianggap lebih jelas terlihat ketika masinis melakukan gerakan tangan, misalnya saat menunjuk sinyal atau petunjuk keamanan di dalam kereta,

Jadi sekarang sudah tahu ya kenapa masinis Commuter Line harus pakai sarung tangan karena memiliki beberapa fungsi. Kalau nanti naik Commuter Line lalu masinisnya lupa pakai sarung tangan, nggak ada salahnya coba diingatkan karena fungsinya memang penting sekali dalam perjalanan Commuter Line.

Jika melihat sejumlah video yang menggambarkan cara masinis di Jepang dalam mengendarai KRL, sarung tangan berfungsi untuk melihat jelas gerakan tangan masinis ketika menunjuk sinyal ataupun petunjuk keamanan di dalam kereta.

Masinis Kereta Jarak Jauh (CNBC Indonesia)