Oleh-oleh Khas Banjarmasin, Bagi Kamu yang Demen Kulineran

Berikut adalah oleh-oleh dalam bentuk jajanan yang dapat kalian temui ketika liburan ke Banjarmasin. Jajanan ini khas dari Kalimantan Selatan yang mungkin hanya akan kalian temui di sini saja.

Jika dalam waktu dekat ini kalian mampir ke Banjarmasin, Kalimantan Selatan, pastikan untuk membeli oleh-oleh khas Banjarmasin yang banyak dijual di daerah tersebut. Pasalnya makanan ini hanya dapat di daerah yang terkenal memiliki banyak sungai. Sampai Kota Banjarmasin dijuluki sebagai Kota Seribu Sungai.

Uniknya, kuliner dari Kota Banjarmasin juga dipengaruhi dengan kondisi geografis ini. Banyak makanan khas Banjarmasin yang terbuat dari bahan-bahan yang dihasilkan dari perikanan sungai. Lantas apa saja makanan oleh-oleh khas Banjarmasin ini? Yuk kita ikuti daftar di bawah ini.

1. Rabuk Ikan Sungai Barito

Salah satu sungai terbesar yang melewati Kota Banjarmasin adalah sungai Barito. Dari sungai besar inilah produksi ikan air tawar dihasilkan. Nantinya hasil ikan ini akan menjadi makanan khas Banjarmasin untuk dijadikan oleh-oleh.

Salah satu produk olahan ikan sungai Barito adalah rabuk ikan. Eits jangan salah, mungkin beberapa dari kalian mengira rabuk adalah pupuk. Namun sejatinya bahasa setempat menggunakan istilah rabuk untuk menggantikan kata abon. Jadi rabuk ikan adalah abon ikan. Jenis ikan yang digunakan adalah ikan gabus atau orang setempat menyebutnya ikan haruan.

Rabuk/abon ikan (blanja.com)

2. Kerupuk Amplang

Kerupuk amplang memang mudah ditemukan di banyak kota di Kalimantan, seperti kerupuk amplang yang berasal dari Balikpapan Kalimantan Timur. Rata-rata bahannya juga sama yaitu dari ikan tengiri, begitu juga dengan bentuknya yang seperti tabung hampir balok ini.

Namun ada yang berbeda dengan amplang di Banjarmasin. Yakni ada produsen kerupuk amplang yang menggunakan bahan dasar ikan pipih. Ikan ini endemi asli Kalimantan dan sudah mulai langka keberadaanya. Meski berbeda, amplang ikan pipih memiliki rasa yang tak kalah lezat dengan amplang tengiri biasa.

Amplang ikan pipih (shopee.co.id)

3. Kue Rangai

Bagi yang cocok dengan oleh-oleh makanan manis, maka kue rangai adalah pilihan yang tepat. Kue yang terbuat dari bahan sagu yang memiliki rasa yang gurih dan manis. 

Dulunya, kue ini hanya disajikan ketika acara-acara adat atau acara formal. Namun sekarang, kue ini sudah bisa dijadikan camilan keluarga. Sangat enak dinikmati dengan secangkir teh. 

Kue rangai Banjarmasin (pesonanusantara.co.id)

4. Dodol Kandangan

Banjarmasin juga terkenal dengan kudapan berbentuk dodol. Uniknya makanan yang terbuat dari beras ketan dan gula aren ini memiliki banyak varian rasa.

Salah satu varian rasa yang paling banyak diburu oleh wisatawan ketika berkunjung ke Kalimantan Selatan adalah rasa durian. Pasalnya Kalimantan memang terkenal sebagai penghasil durian. 

Dodol khas Banjar (indonesiakaya.com)

5. Ikan Seluang Goreng

Oleh-oleh khas Banjarmasin terakhir yang merupakan produk perikanan sungai adalah ikan seluang goreng. Sebelum di goreng, ikan akan dibalut dengan tepung terlebih dahulu agar rasanya lebih gurih. Kemudian ikan goreng tersebut dikemas dengan rapi agar rasanya tetap renyah dan gurih.

Ikan seluang goreng tepung ini merupakan makanan khas Banjarmasin yang biasa dinikmati sebagai cemilan atau bisa pula disantap dengan nasi putih. 

Itu tadi gengs, oleh-oleh makanan khas kota Banjarmasin yang harus kalian cicipi ketika mampir ke Kota Seribu Sungai ini. Kayaknya sih enak nongkrong di pinggir Barito sambil ngemil dodol atau abon ikan gabus yak. Hehehe...

Ikan seluang (bukalapak.com)