Nasionalis Romantis! Nih Daftar Atlet Indonesia yang Berpasangan di Asian Games 2018

Nasionalis romantis, deh! Pasangan idola banget kalo gini.

Pesta olahraga Asian Games 2018 sudah hampir berakhir, gengs. Menurut jadwal, event olahraga terbesar se-Asia ini akan ditutup pada tanggal 2 September nanti. Apakah kamu sudah datang dan meramaikan pertandingan olahraga yang digelar di Jakarta dan Palembang ini?

Hingga hari ke-12 ini, para atlet Indonesia telah menunjukkan kemampuan maksimalnya. Hal itu bisa kita lihat dari peringkat perolehan medali sementara.

Sampai sore ini, kontingen Indonesia berhasil mempertahankan perolehan medali di peringkat empat. Total perolehannya 89 medali. Rincian untuk medali yang berhasil direbut terdiri dari 30 medali emas, 22 medali perak dan 37 medali perunggu. Keren kan, gengs.

Nah, jika kalian ngikutin perkembangan Asian Games 2018 sejak awal, ternyata ada fakta unik yang hanya sedikit orang tahu. Dari 926 total atlet yang turut meramaikan pesta olahraga terbesar se-Asia ini, ternyata ada beberapa atlet yang merupakan pasangan kekasih atau suami istri.

Terus, siapa sajakah mereka? Nggak perlu lama-lama, ini daftarnya, gengs....

Atlet kontingen Indonesia saat pembukaan. (malaymail)

1. Iqbal Chandra Pratama dan Sarah Tria Monita

Iqbal dan Sarah adalah pasangan suami istri yang baru menikah 5 bulan lalu. Dalam Asian Games kali ini, keduanya mewakili kontingen Indonesia untuk cabang olahraga (cabor) pencak silat.

Kontingen Indonesia. (indianexpress.com)

Tanpa diduga, keduanya berhasil meraih medali emas. Kini, keduanya pun mendapatkan julukan "Pendekar Silat Nasionalis Romantis". Keren ya julukannya.


2. Nandita Ayu dan Aji Maulana

Keduanya merupakan atlet Indonesia yang termasuk dalam kontingen cabor voli. Ternyata, Nandita dan Aji baru menikah pada Oktober tahun lalu.

Pasangan Iqbal dan Sarah. (instagram @sarahtr_monita)

Sebagai pasangan muda, keduanya pun terlihat sering mengunggah kebersamaan mereka. Romantis ngetz lah pokoknya, gengs.


3. Lindswell Kwok dan Achmad Hulaefi

Pada Asian Games 2018 ini, Lindswell Kwok berhasil meraih medali emas di cabor wushu nomor Taijiquan dan Taijijian. Atas prestasinya tersebut, Lindswell pun mendapatkan julukan Ratu Wushu dari presiden.

Nandita dan Aji. (instagram @nanditaayu17)

Namun siapa sangka, gadis kelahiran Medan ini ternyata berpacaran dengan seorang atlet wushu Tanah Air. Diketahui, atletnya yang bernama Achmad Hulaefi pun sukses meraih medali perunggu pada cabor yang sama.


4. Aries Susanti dan Muhammad Fajri Alfian

Keduanya merupakan atlet panjang tebing yang berhasil mengharumkan nama Indonesia dalam berbagai kompetisi. Bahkan, pada gelaran Asian Games 2018 kali ini, Aries berhasil meraih medali emas berkat kecepatannya.

Lindswel dan Achmad. (twitter @footyjokesindonesia)

Kisah cinta keduanya ternyata berawal dari cinlok, lho. Saat itu, mereka sama-sama mewakili Jawa Tengah pada Pekan Olahraga Nasional.

Nah, kini keduanya sudah bertunangan. Kita doakan saja gengs, semoga hubungan mereka lancar tanpa halangan hingga pernikahan.


5. Maria Natalia Londa dan Made Sukariata

Maria Natalia dan Made Sukariata adalah atlet lari asal Bali yang turut berpartisipasi dalam Asian Games kali ini. Bedanya, jika Maria adalah atlet untuk cabor lompat jauh dan lompat jangkit. Sedangkan Made Sukariata adalah atlet lompat jauh.

Aries dan Alfian. (instagram @aries_susanti)

Pada pesta olahraga Asian Games kali ini, keduanya belum mendapatkan kesempatan untuk membawa pulang medali. Namun, keduanya mengumumkan bahwa mereka telah merencanakan untuk menikah setelah Asian Games selesai. Semoga lancar ya, kak.

Kebersamaan Maria dan Made Sukariata. (instagram @madesukariata)