Ketika punya keterbatasan fisik, bisa bikin seseorang jadi gak pede dan kehilangan motivasi hidup. Tapi gadis cantik satu ini gak pernah menyerah untuk meraih mimpinya.
Yurika gazuma, seorang gadis tunarungu yang berasal dari Chiba, Jepang. Usinya kini menginjak 20 tahun. Meski punya keterbatasan, kini urika berhasil jeadi eorang model loh gengs.
Dikutip dari Kompas.com, Yurika udah menjadi tunarungu sejak dilahirkan. Mulai usia tiga tahun dia belajar di kelas pengucapan khusus. Karena gak bisa berbaur dan sekolah dengan anak-anak lain yang gak mempunyai keterbatasan pendengaran.
Yurika menggunakan lidah dan pita suara untuk mencoba berbicara. Meski sudah berusaha membaur dengan teman-temannya, tetap aja Yurika sempat di bully sama anak-anak lain gengs.
Dia diejek karena berbeda dengan anak-anak lain. Perundungan ini sempat membuat Yurika malu dan hampir patah semangat. Tapi seiring dengan waktu dan Yurika tumbuh menjadi remaja, dia mulai menerima diri sendiri. Kembali bersemangat untuk menjalani hidup.
Tunarungu sejak kecil (Instagram @wagatsuma_yurika)
Dia belajar untuk merasa nyaman dengan dirinya sendiri dan mencintai diri. Yurika memutuskan masuk ke sekolah modeling meski dia tuna rungu. Menggunakan alat bantu dengar, Yurika giat berlatih.
Yurika juga gak tinggal diam, dia mencoba menjadi menunjukkan kemampuannya melalui media sosial. Kisah hidupnya yang luar biasa, keberanian dan semangat hidupnya bisa menginspirasi banyak orang.
Pernah dibully (Instagram @wagatsuma_yurika)
Banyak netizen yang mendukungnya untuk melanjutkan karir. Banyak orang yang terinspirasi dengan sikap positif Yurika. Kini dia udah jadi selebgram dengan pengikut sebanyak 40 ribu. Yurika pernah menjadi model beberapa produk.
Buat kamu yang merasa punya kekurangan baik fisik atau yang lain, tetap semangat ya gengs. Kayak Yurika, kalau kamu bisa menerima dan mencintai diri sendiri. Pasti bisa menjadi lebih baik dan meraih impian.
Jadi, mari bersemangat menjalani hidup ya gengs.
Kini jadi model (Instagram @wagatsuma_yurika)