Korban Prank Ferdian Paleka Terhina, Pelaku Malah Mau Menyerahkan Diri Kalau Tembus 30K Followers!

Prank gak manusiawi Ferdian Paleka tuai kecaman.

Udah banyak contoh prank yang gak manusiawi dan malah dapat hujatan netizen. Tapi tetep aja ada yang masih ngelakuin hal yang sama. Baru aja kelar hujatan prank buat driver ojol. Sekarang udah ada yang prank ke waria dengan koten yang gak manusiawi.

Prank yang dilakukan oleh YouTuber Ferdian Paleka belakangan membuat heboh jagat maya. Soalnya gak etis banget dilakukan oleh seorang YouTuber. Jika hanya demi konten semata. Video ini juga dianggap melecehkan waria.

pada Minggu, 3 Mei 2020 itu berjudul 'PRANK KASIH MAKANAN KE BANCI CBL'. Dalam videonya Ferdian malah ngisi kardusnya dengan sambah dan batu bata gengs.

Kerdus berisi sampah itu kemudian dibagikan pada waria di daerah Bandung. Korbannya ada beberapa orang. gak cuma sekali aja, bahkan dia juga ngasih buata anak-anak.

Ferdian Paleka (YouTube Ferdian Paleka)

Ferdian prank waria (Twitter @twitkabarjabar)

Meski video yang dibuat dengan teman-temannya ini udah dihapus, tapi keburu dilihat dan disave sama netizen. Warga yang marah dan gak suka datang menggeruduk rumahnya. Ferdian dan teman-temannya dilaporkan pada polisi.

Karena udah kabur, pihak keluarga pasrah dengan apa yang akan terjadi. Warga yang dibantu anggota kepolisian kemudian melakukan mediasi dengan keluarga Ferdian.

Ternyata banyak juga yang mengira kalau video ini settingan belaka. tapi akhirya para korban angkat bicara. Mereka menjelaskan kalau memang korban dan gak tahu apa-apa. padahal udah beneran berharap mendapatkan sembako. Gak tahunya malah dapet sampah.

"Saya minta ke aparat-aparat ya, kepolisian setempat, semoga dihukum setimpal dengan kelakuannya," ujar seorang korban dengan wajah ditutup masker warna hijau.

"Buat efek jera jadi enggak akan ada oknum-oknum yang kayak begini lagi. Dipublikasikan nanti hasilnya," ujarnya. "Dilanjut saja ke jalur hukum saja," lanjut waria berasker biru.

Waria bermasker biru itu tak kuasa menahan emosi dan merasa dilecehkan.

"Sakit hati banget, ya Mbak?" Ia menjawab dengan tersedu-sedu, "Sakit hati banget, terhina. Saya dianggap sampah. Tadinya teh berharap dikasih (paket sembako) ini. Eh tahunya… Sakitnya…"

Rumah Ferdian digrebek polisi (Twitter @twitkabarjabar)

Melalui akun Instagram barunya @ferdianpalekawibisana, Ferdian meminta maaf pada semuanya. Tapi polisi tetap mengusut kasus ini.

"Maaf teman-teman, gara-gara konten ini jadi viral. Enggak ada maksud mencela. Maafkan saya sekali lagi," cuitnya sambil membubuhkan tangkapan layar video bertajuk Prank Kasih Makanan Ke Banci CBL yang telah dihapus.

Bukan cuma permintaan maaf yang dinilai gak serius, dia malah bikin status bakalan menyerahkan diri ke polisi kalau followernya tembus 30K. Waduh....

So gengs, hati-hati lah kalau bikin konten. Jangan yang SARA dan bikin yang berfaedah aja ya...

Permintaan maaf (Twitter @twitkabarjabar)