Sekarang iklim di Indonesia sudah gabisa ketebak, mana musim panas, mana musim ujan, dan itu artinya hujan bisa datang kapan aja semua dia.
Ibarat hantu jalangkung, datang tak dijemput pulang tak diantar, ya namanya ujan ya kalau mau ujan ya ujan aja. OItu artinya kita butuh yang namanya jas hujan gengs.
Tapi sebelum kita membeli jas hujan, kamu kudu tau jenis-jenis jas hujan yang bisa sesuai dengan karaktermu dan kegunaannya. Kayak apa? Yuk kita baca di bawah ini.
Jenis-jenis jas hujan
Jas Hujan Training
Yang paling sering digunakan ya Jas Hujan Training gengs. jas hujan model begini ini dirasa paling aman dari terpaan hujan dijalan.
Jas hujan training mempunyai dua bagian, yaitu setelan atas berupa jaket dan setelan bawah berupa celana. Jas hujan training dianggap nyaman dan pas dipakai oleh pengendara sepeda motor sebab tidak menjuntai hingga ke bawah sehingga aman bagi pemakainya.
Biasanya sih, jas hujan jenis ini dapat dijumpai dengan ukuran yang beragam, mulai anak-anak hingga orang dewasa yang punya badan over.
Jas Hujan Training (yukborong.com)
Jas Hujan Ponco
Diantara Jenis-jenis jas hujan yang ini yang paling dipakai masyarakat. Soalnya, Jas hujan ponco memiliki bentuk seperti jubah dengan belahan samping yang tidak tertutup.
Ada juga yang menyebutnya jas hujan kelelawar atau klebet dan juga bat man. Kalau kamu memilih jenis ini, maka kamu harus berhati-hati soalnya kalau nggak kamu duduki dengan benar maka akan mengibas kemana-mana sehingga kurang aman.
Jas Hujan Ponco (Bukalapak.com)
Jas Hujan Overcoat
Model jas hujan begini di Indonesia sering dipakai sama pekerja tambang atau polisi. Kalian tentunya pernah lihat, kan, waktu hujan dan ada seorang polisi lalu lintas yang pake jas hujan berwarna putih seperti jaket panjang ke bawah?
Itu dia yang namanya jas hujan overcoat. Jadi, jenis jas hujan ini bentuknya mirip jaket atau mantel. Kalau buat pengendara motor, rada kurang disaranin deh.
Jas Hujan Overcoat (id.aliexpress.com)
Jas Hujan Gamis
Buat kamu hijabers yang sering beraktifitas dengan menggunakan rok panjang, jas hujan gamis merupakan jenis-jenis jas hujan yang dibuat khusus untuk kalian. Pemakaian jas hujan gamis lebih praktis dibanding dengan jas hujan training.
Cukup naik turunin aja waktu mau ngelepasnya. Akan tetapi, jas hujan gamis hanya tersedia dalam ukuran-ukuran tertentu, mungkin karena memang dibuat khusus cewek sehingga masih jarang ada buat yang ukuran ekstra ya.
Nah sekarang kalian udah tahu kan beberapa jenis-jenis jas hujan gengs. Jadi musim hujan ini belilah jas hujan sesuai kebutuhan kalian dalam ber-aktivitas ya. Selamat memilih....
Jas Hujan Gamis (bukalapak.com)