Siapapun tahu, yang namanya fenomena alam bernama hujan pasti yang turun adalah air. Tetapi beberapa hujan paling aneh di dunia ini malah bukan air yang turun. Kalau bukan air sebenarnya apakah masih bisa disebut hujan?
1. Daging mentah
Fenomena yang aneh ini disebut dengan Kentucky Meat Shower. Tanpa disangka lingkungan setempat dipenuhi daging mentah yang membusuk. Teori yang beredar di masyarakat adalah sekelompok burung bangkai tersebut sedang terbang setelah makan hewan-hewan yang telah mati. Kemudian mereka memuntahkan beberapa potongan saat sedang berada di langit.
Fenomena hujan paling aneh di dunia (skeptoid.com)
2. Laba-laba
Dilansir dari Live Science, peristiwa yang sudah beberapa kali terjadi ini adalah salah satu cara laba-laba berpindah tempat. Ini tidak umum dilakukan. Laba-laba tersebut naik ke tempat yang tinggi, mengarahkan pantat ke udara dan mengeluarkan jaringnya. Cara tersebut yang bisa membuat mereka 'terbang' lantas jatuh seperti hujan.
Fenomena hujan paling aneh di dunia (mentalfloss.com)
3. Ikan
Ada bermacam-macam hipotesis mengenai hujan ikan. Sebagian orang percaya bahwa ini adalah tanda-tanda akan datangnya hal buruk. Namun hal ini bisa dijelaskan secara ilmiah. Ilmuwan percaya fenomena ini melibatkan “tornadic waterspouts”, yaitu tornado yang berbentuk air. Ikan akan masuk ke pusaran air tersebut dan kemudian terbawa arus hingga berjatuhan dari langit.
Fenomena hujan paling aneh di dunia (pinterest.com)
4. Darah
Masyarakat menyebutnya hujan darah. Para saksi mengatakan bahwa layaknya hujan biasa, hujan darah juga disertai dengan petir dan gemuruh. Beberapa saat setelahnya, ilmuwan mengatakan bahwa air berwarna merah tersebut bukanlah darah. Air hujan tersebut tercampur DNA dari Trentepohlia annulata, sebuah spesies alga berwarna merah.
Fenomena hujan paling aneh di dunia (newsneednews.com)
5. Katak
Para ilmuwan mengatakan sebab dari fenomena ini sama seperti yang terjadi pada hujan ikan. Ketika tornado menghantam air, katak-katak tersebut tersedot ke bagian atas pusaran dan menjadi 'penumpang tak diinginkan'. Ketika angin tersebut mereda, katak kemudian terhempas dengan keras dan berjatuhan dari langit.
Fenomena hujan paling aneh di dunia (wallhere.com)