Masih Ingat Naruto? Ini 5 Kutipan Paling Menyentuh Dari Serial Animenya

Nonton anime Naruto gak cuuma seru, kamu juga bisa dapat banyak kutipan bagus soal kehidupan. Berikut ini kutipan meyentuh dari 5 karakter penting animenya.

Anime asal Jepang ini menjadi teman tumbuh dan berkembang bagi generasi 90-an. Nonton Naruto dari kamu kecil sampai dewasa, masih setia juga. Memang, kisah perjalanan Naruto jadi Hokage sampai punya anak bernama Boruto terbilang sangat lama.

Anime ini juga sering memiliki kalimat-kalimat yang cocok banget dijadikan quotes. Banyak pelajaran hidup yang bisa diambil dari anime ini. Seperti semangat pantang menyerah dari Naruto dan setia kawan tokoh-tokoh di dalamnya.

Ada kutipan yang lucu, senang, tentang cinta, tentang kawan, dan perjuangan. Berikut ini kutipan yang bisa bikin kamu terharu dan tersentuh dari beberapa tokoh terkenalnya anime Naruto.

1. Hinata

Dari awal cerita, HInata menyukai Naruto. Meskipun tampak pendiam dan pemalu, Hinata termasuk ninja yang hebat. Dia juga tumbuh menjadi gadis yang mandiri meski memiliki klan yang selalu melindunginya.

Meskipun sahabat akan selalu ada untukmu tapi kamu tetap tidak bisa mengandalkan mereka sepenuhnya.

Kamu tidak bisa memaksa mereka untuk terus-menerus selama 24 jam bersamamu. Itulah sebabnya kamu harus mandiri dan bergantung pada dirimu sendiri bukan dengan orang lain.

Quotes Dari Hinata (Youtube)

2. Gaara

Gaara awalnya dianggap tokoh jahat. Tapi akhirnya menjadi teman Naruto dan berjuang bersama. Gaara yang terbiasa hidup sediri sangat menghargai kehidupan pertemanannya.

Gaara memberikan gambaran tentang apa itu teman teman sejati. Dia yang tidak akan pernah membalas kejahatanmu, tidak akan meninggalkanmu walaupun 1000 kesalahan yang kamu sudah perbuat padanya. Apapun yang kamu lakukan padanya, dia akan cukup berlapang dada untuk memaafkanmu.

Quotes Dari Gaara (Youtube)

3. Kinkaku

Salah satu dari Gold and Silvers Brothers tidak hanya kuat, tapi juga punya kebjaksanaannya sendiri. Kutipan dari Kinkaku ini dinilai sangat menarik karena tidak semua manusia selalu berhati-hati dalam perkataannya.

Quotes Dari Kinkaku (Youtube)

4. Neji

Sedih juga ya, Neji akhirnya harus mati dalam serial anime Naruto. Tapi banyak kutipan bagus darinya, salah satunya ketika Neji mengatakan bahwa di dunia ini kita bukan hanya hidup untuk diri kita sendiri tetapi lebih luas dari itu, kita memiliki orang lain juga yang membutuhkan kita.

Kita masih memiliki kedua orangtua dan saudara-sauadara yang lainnya. Jadi, cobalah untuk peduli juga dengan mereka dan dengan sekitar kita. Jangan menutup diri dari orang lain dan lingkungan sekitar.

Quotes Dari Neji (Youtube)

5. Uchiha

Karakter yang menggambarkan kesetiaan dan pengorbanan ini suka bikin baper penonton. Menurut Uchiha bahwa saat air mata seseorang terjatuh itu tandanya seseorang yang kita tangisi adalah orang yang paling kita sayangi.

Gimana gengs? Siapa karakter kesukaanmu?

Quotes Dari Uchiha (Youtube)